Search for collections on Undip Repository

EFEKTIVITAS PROGRAM KAMPUNG TEMATIK DI KAMPUNG ALAM MALON KELURAHAN GUNUNGPATI KECAMATAN GUNUNGPATI KOTA SEMARANG

Faizah, Ida Nur (2022) EFEKTIVITAS PROGRAM KAMPUNG TEMATIK DI KAMPUNG ALAM MALON KELURAHAN GUNUNGPATI KECAMATAN GUNUNGPATI KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
1. COVER.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
2. BAB I.pdf - Submitted Version

Download (242kB)
[img] Text
3. BAB II.pdf - Submitted Version

Download (378kB)
[img] Text
4. BAB III.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (197kB)
[img] Text
5. BAB IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (240kB)
[img] Text
6. BAB V.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (141kB)
[img] Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (119kB)

Abstract

Program kampung tematik merupakan salah satu program pemerintah kota semarang untuk menanggulangi permasalahan kemiskinan yang dilakukan melalui peningkatan kualitas lingkungan dan peningkatan potensi lokal untuk mendorong perekonomian masyarakat. Kampung Alam Malon merupakan salah satu kampung tematik yang mampu mempertahankan keberlanjutannya sejak ditetapkan pada tahun 2016hingga saat ini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, serta dokumentasi. Indikator yang digunakan untuk mengetahui efektivitas program adalah pemahaman program, tepat sasaran, tercapainya tujuan, dan perubahan nyata. Selain itu faktor pendorong dan penghambat program dilihat dari faktor kondisi lingkungan dan sumber daya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan program kampung tematik di Kampung Alam Malon belum sepenuhnya dapat dikatakan efektif karena masih terdapat masyarakat yang belum mengetahui maksud dan tujuan program, peningkatan kualitas lingkungan dan partisipasi masyarakat yang belum optimal, serta belum adanya perubahan nyata di bidang ekonomi terkait pendapatan kelompok. Faktor penghambat program berasal dari kondisi lingkungan berkaitan dengan kondisi pendidikan masyarakat. Saran yang dapat diberikan penulis untuk mengoptimalkan efektivitas program yaitu diperlukan sosialisasi secara lebih intensif melalui para tokoh masyarakat dan menyebarluaskan informasi mengenai program melalui media online, menyelenggarakan gotong royong yang melibatkan seluruh masyarakat guna memelihara sarana yang telah dibangun, membuat kegiatan yang inovatif dan variatif untuk memaksimalkan partisipasi anggota kelompok, serta mengoptimalkan promosi secara online maupun offline untuk meningkatkan penjualan batik dan kunjungan wisata. Faktor penghambat berasal dari kondisi sosial terkait tingkat pendidikan masyarakat dapat diatasi dengan pemberian pemahaman secara informal melalui tatap muka langsung diluar pertemuan warga.
Kata kunci : Efektivitas, kampung tematik, Alam Malon, Partisipasi, kondisi lingkungan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Public Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 16 Jun 2023 02:30
Last Modified: 16 Jun 2023 02:30
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13542

Actions (login required)

View Item View Item