Search for collections on Undip Repository

PRA RANCANGAN PABRIK VINYL CHLORIDE MONOMER DARI ETHYLENE DICHLORIDE DENGAN PROSES THERMAL CRACKING KAPASITAS 250.000 TON/TAHUN

Sabbila, Syifa Ranggita (2023) PRA RANCANGAN PABRIK VINYL CHLORIDE MONOMER DARI ETHYLENE DICHLORIDE DENGAN PROSES THERMAL CRACKING KAPASITAS 250.000 TON/TAHUN. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[thumbnail of S_Syifa Ranggita Sabbila.pdf] Text
S_Syifa Ranggita Sabbila.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[thumbnail of S_Syifa Ranggita Sabbila COVER.pdf] Text
S_Syifa Ranggita Sabbila COVER.pdf - Published Version

Download (533kB)

Abstract

Prarancangan pabrik Vinyl Chloride Monomer (VCM) dari Ethylene Dichloride
(EDC) dengan proses thermal cracking kapasitas 250.000 ton/tahun ini dilakukan untuk
memenuhi kebutuhan VCM dalam dan luar negeri. Pabrik ini direncanakan untuk didirikan di
kawasan Cilegon, Banten, Jawa Barat pada tahun 2023 dan beroperasi pada tahun 2026.
Bahan baku pembuatan vinyl chloride monomer (VCM) adalah Ethylene Dichloride (EDC).
Kebutuhan bahan baku ethylene dichloride akan didatangkan dari PT. Asahimas Subentra
Chemical Serang sebagai pabrik utama dan PT Sulfindo sebagai perusahaan alternatif
lainnya.
Pabrik Vinyl Chloride Monomer (VCM) mulai diproduksi sejak tahun 1930-an dan
proses produksinya terus berkembang hingga saat ini, beberapa metode dalam memproduksi
vinyl chloride monomer antara lain yaitu dengan metode cracking etylene dichloride (EDC)
untuk pemecahan EDC menjadi VCM dan HCl, lalu ada proses produksi VCM melalui reaksi
antara acetylene (C2H2) dengan hydrogen chloride (HCl), kemudian yang ketiga adalah
melalui reaksi antara methyl chloride (CH3Cl) dengan methylene chloride (CH2CHCl) serta
yang terakhir adalah dengan proses hydrodechlorination 1-1-2- trichlororoethane (C2H3Cl3).
Mekanisme thermal cracking EDC yaitu proses untuk mereaksikan etilen pada fase gasnya
dan beroperasi pada temperatur 480-600°C dan tekanan 3-30 atm sehingga terjadi reaksi
pirolisis dengan produk utama VCM dan produk samping HCl dengan konversinya sebesar
60%. Alat-alat utama yang digunakan yaitu reaktor plug flow, mixer, quench tower,
condensor, distillation column, dan heat exchanger. Unit penunjang proses yaitu unit
penyediaan air, pengolahan air, air pendingin, umpan boiler, unit pengadaan listrik, steam,
bahan bakar, udara tekan, dan pengolahan limbah.
Hasil analisa ekonomi terhadap pabrik Vinyl Chloride Monomer berupa Total Capital
investment sebesar US$ 81.072.238,5. Serta biaya produksi, antara lain: manufacturing cost
sebesar US$ 241.546.752,95. General expense sebesar US$ 30.316.756,28. Didapatkan total
production cost sebesar US$ 275.419.636. ROI (Rate of Investment) sebesar 55,13%, POT
(Pay Out Time) selama 2 Tahun 1 bulan, BEP (Break Even Poin) sebesar 18,9%, SDP (Shut
Down Point) sebesar 15,5% dan IRR (Internal Rate of Return) sebesar 32%. Dari hasil
evaluasi ekonomi pabrik Vinyl Chloride Monomer kapasitas 250.000 ton/tahun ini layak
untuk didirikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering > Chemical Engineering
Engineering
Divisions: School of Vocation > Diploma in Chemical Engineering
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 11 Aug 2023 04:49
Last Modified: 20 Nov 2024 05:28
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13324

Actions (login required)

View Item View Item