Putri, Rahmi Isma Asmara and Juniarto, Achmad Zulfa and Handoyo, Rudi (2016) PERBANDINGAN PENGARUH AKUT LATIHAN AEROBIK INTENSITAS RINGAN DAN MODERAT TERHADAP KADAR KORTISOL PADA REMAJA OBESITAS. Masters thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text (COVER)
COVER FULL.pdf Download (187kB) |
![]() |
Text (BAB I)
BAB I.pdf Download (130kB) |
![]() |
Text (BAB I)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (561kB) | Request a copy |
![]() |
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (181kB) | Request a copy |
![]() |
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (145kB) | Request a copy |
![]() |
Text (BAB V)
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (66kB) | Request a copy |
![]() |
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (143kB) | Request a copy |
Abstract
Latar belakang: Obesitas menjadi masalah kesehatan global yang berkontribusi terhadap 2.6 juta kematian tiap tahun diseluruh dunia. Remaja obesitas mempunyai kemungkinan 80% untuk menjadi obesitas saat dewasa. Latihan aerobik merupakan latihan yang dianjurkan untuk penderita obesitas namun latihan aerobic yang dilakukan secara berlebihan juga mempunyai efek buruk, yaitu meningkatkan kadar kortisol. Latihan aerobik intensitas berat dengan intensitas minimal 60% VO2max memicu pelepasan kortisol. Penderita obesitas dapat mengalami hipersentivitas HPA axis yang memungkinkan peningkatan kadar kortisol pada latihan di bawah ambang tersebut. Tujuan: Membuktikan adanya perbedaan kadar kortisol serum pada remaja obesitas setelah melakukan latihan aerobik intensitas ringan dan moderat Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan pre-post test group design. 30 subyek obesitas dibagi menjadi dua kelompok secara acak, yaitu kelompok yang mendapatkan latihan aerobic intensitas ringan (15 orang) dan kelompok yang mendapat latihan aerobik intensitas moderat (15 orang). latihan aerobik berupa lari yang dilakukan satu kali selama 30 menit yang terdiri dari 5 menit pemanasan, 20 menit latihan inti dan 5 menit pendinginan. Hasil: Tidak terdapat perbedaan bermakna kadar kortisol serum sebelum perlakuan pada kedua kelompok (p=0,267 ), begitu pula kadar kortisol setelah perlakuan (p=0,305). Tidak terdapat perbedaan yang bermakna perubahan kadar kortisol serum setelah perlakuan pada kedua kelompok (kortisol kelompok perlakuan I vs Kelompok perlakuan II) (p=0,967) Simpulan: latihan aerobik intensitas ringan dan moderat tidak menyebabkan perbedaan yang bermakna kadar kortisol serum pada remaja obesitas
Kata kunci: Obesitas, remaja, kortisol, latihan aerobik
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Obesitas, remaja, kortisol, latihan aerobik |
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Master Program in Biomedical Science |
Depositing User: | heni lutfiatun |
Date Deposited: | 01 Mar 2023 03:23 |
Last Modified: | 01 Mar 2023 03:23 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/11963 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |