Search for collections on Undip Repository

APLIKASI WEBGIS PERSEBARAN PETANI JAMBU AIR DI KABUPATEN DEMAK

DWI YULIANTI, DWI and Arief Laila Nugraha, S.T., M.Eng., Arief and Moehammad Awaluddin, S.T., M.T., Awal (2023) APLIKASI WEBGIS PERSEBARAN PETANI JAMBU AIR DI KABUPATEN DEMAK. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[thumbnail of Dwi Yulianti_21110117120032.pdf] Text
Dwi Yulianti_21110117120032.pdf

Download (249kB)

Abstract

Jambu air citra dan jambu air merah delima adalah jenis buah yang unggul di Kabupaten Demak dan merupakan produk buah unggulan Demak. Kesesuaian kondisi geografis membuat jambu air di Demak dapat tumbuh dan berproduksi dua hingga tiga kali pertahun pada Bulan Maret, Agustus, dan Bulan Novermber. Satu pohon dapat menghasilkan satu kwintal lebih jambu air pada musim panen. Kurangnya informasi terkait letak petani jambu air membuat masyarakat harus menunggu jambu air dikirim di pasaran. Proses pemasaran jambu air hingga ke pasar rakyat memerlukan beberapa tangan, sehingga membuat harga jambu air bisa meningkat dua kali lipat dari harga yang dibeli dari petani perkilonya. Dalam membantu masyarakat menemukan letak petani jambu air agar dapat mendapatkan harga yang terjangkau dan buah yang lebih segar, maka dilakukan pemanfaatan sistem informasi geografis. Penerapan sistem informasi geografis ini berupa aplikasi sebaran petani jambu air berbasis we^GIS. Aplikasi 1 menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan Laravel framework dan aplikasi 2 menggunakan ArcGIS Online. Aplikasi 1 dan aplikasi 2 dilakukan analisis berdasarkan kelebihan aplikasi, fitur yang ada di dalam aplikasi dan dilakukan uji usabiliti untuk mengetahui manfaat aplikasi. Hasil pengujian aplikasi dilakukan menggunakan uji usability dan diperoleh hasil penilaian yang Sangat Baik dengan pengujian bahwa aplikasi 1 memiliki nilai 4,049 dari 5,0 dan aplikasi 2 memiliki nilai 4,176 dari 5,0 termasuk dalam kategori Sangat Baik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Jambu Air, Laravel, ArcGIS online
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Geodetic Engineering
Depositing User: Geodesi undip
Date Deposited: 09 Feb 2023 07:48
Last Modified: 09 Feb 2023 07:48
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/11685

Actions (login required)

View Item View Item