Search for collections on Undip Repository

Pengaruh Pemberian Fenitoin Oral dan Vitamin C Oral terhadap Jumlah Kolagen dan Diameter pada Fistula Enterokutan Tikus Wistar

Utomo, Gede Pambudi and Riwanto, Igantius and Nugroho, Trilaksana (2020) Pengaruh Pemberian Fenitoin Oral dan Vitamin C Oral terhadap Jumlah Kolagen dan Diameter pada Fistula Enterokutan Tikus Wistar. Masters thesis, Universitas Diponegoro.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Latar Belakang : Enterocutaneous fistule (ECF) adalah salah satu tantangan bagi banyak ahli bedah di dunia. Meskipun terdapat perkembangan dalam perawatan medis dan tekhnik operasi, namun morbiditas dan mortalitas terkait ECF masih tinggi. Keberhasilan dalam tatalaksana ECF memerlukan perawatan yang komprehensif dan sumber daya yang mahal, dimana tidak terjangkau oleh sebagian masyarakat Indonesia. Fenitoin dan Vitamin C adalah obat yang murah dan telah menunjukan manfaat baik dalam penyembuhan luka.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pemberian fenitoin dan vitamin C akan meningkatkan kolagenisasi dan menurunkan diameter ECF pada tikus wistar. Kemudian untuk mengevaluasi apakah pemberian kombinasi fenitoin dan vitamin C memberikan hasil yang lebih baik dibandingkan pemberian tunggal fenitoin atau fitamin C
Metode : Peneliti membuat caecostoma sebagai model ECF pada 24 ekor tikus. Tikus kemudian dibagi menjadi empat kelompok perlakuan dengan : perawatan NaCl, Kombinasi fenitoin-vitamin C, Fenitoin saja dan Vitamin C saja. Pengamatan hasil dilakukan pada hari ke-7 dengan mengamati deposisi kolagen dan mengukur diameter ECF.
Hasil : Penelitian ini menunjukan peningkatan signifikan pada kolagenisasi dan penuruna diameter ECF pada seluruh kelompok perlakuan dibandingkan kelompok perawatan NaCl. Penelitian ini juga mengungkpkan bahwa pemberian kombinasi fenitoin dengan vitamin C memberikan hasil yang lebih baik dibanding pemberian tunggal fenitoin atau vitamin C.
Kesimpulan : Kami menyimpulkan baik fenitoin maupun vitamin C memiliki efek baik dalam penyembuhan ECF. Pemberian kombinasi Fenitoin dan vitamin C terbukti lebih bermanfaat dibandingkan pemberian tunggal.
Kata Kunci : Enterocutaneous fistule, Fenitoin, Vitamin C, kolagen, Diameter fistula

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Enterocutaneous fistule, Fenitoin, Vitamin C, kolagen, Diameter fistula
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Master Program in Biomedical Science
Depositing User: Users 193 not found.
Date Deposited: 29 Sep 2022 04:00
Last Modified: 29 Sep 2022 04:00
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/8756

Actions (login required)

View Item View Item