Search for collections on Undip Repository

PERAN DIPLOMASI PANDA TIONGKOK DALAM KERJASAMA KONSERVASI PANDA RAKSASA DI INDONESIA / 33/HI/2021

Mayangsari, Safira Mutia and Windiani, Reni and Paramasatya, Satwika (2021) PERAN DIPLOMASI PANDA TIONGKOK DALAM KERJASAMA KONSERVASI PANDA RAKSASA DI INDONESIA / 33/HI/2021. Undergraduate thesis, Faculty of Social and Political Science.

[img] Text
COVER - SAFIRA MUTIA M.pdf - Published Version

Download (879kB)
[img] Text
BAB I.pdf - Published Version

Download (171kB)
[img] Text
BAB 2.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text
BAB 3.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB 4.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (71kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf - Published Version

Download (129kB)

Abstract

Diplomasi Panda merupakan salah satu bentuk soft diplomacy yang dilakukan Tiongkok dengan cara meminjamkan hewan panda ke negara mitra Tiongkok. Diplomasi Panda sudah dilaksanakan sejak masa Dinasti Tang. Di Indonesia sendiri diplomasi pandadimulai pada tahun 2017, saat dua panda raksasa didatangkan dari Tiongkok. Kedatangan dua panda raksasa tersebut adalah hasil dari penandatanganan kerjasama konservasi dengan Tiongkok tahun 2016. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran diplomasi panda Tiongkok dalam kerjasama konservasi satwa. Penelitian ini menggunakan metodedeskriptif denganteknik pengumpulan data sekunder yaitu studi pustaka dari sumber buku teks, jurnal, berita, dan internet yang berkaitan dengan penelitian ini. Penulis menggunakan konsep diplomasi publik untuk analisis sejauh mana peran diplomasi panda Tiongkok terhadap Indonesia. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Diplomasi Panda merupakan salah satucara yang digunakan Tiongkok untuk mempererat hubungan kerjasama dengan negara mitra yaitu Indonesia di bidang konservasi dan juga untuk mempererat hubungan bilateral Tiongkok dan Indonesia diberbagai bidang. Diplomasi panda juga berperan dalam menunjukan citra Indonesia di dunia Internasional dalam bidang konservasi panda raksasa dan menambah pengetahuan terkait perlindungan satwa langka.

Kata kunci : Diplomasi Panda, Diplomasi Publik, Kerjasama Konservasi Satwa, Tiongkok, Indonesia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of International Relations
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 20 Sep 2022 07:04
Last Modified: 20 Sep 2022 07:04
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/8505

Actions (login required)

View Item View Item