Search for collections on Undip Repository

HUBUNGAN ANTARA SELF-EFFICACY DENGAN FLOW AKADEMIK PADA MAHASISWA YANG MENGIKUTI PEMBELAJARAN DARING DI FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS DIPONEGORO

Doloksaribu, Erika Monalisa and Rusmawati, Diana (2022) HUBUNGAN ANTARA SELF-EFFICACY DENGAN FLOW AKADEMIK PADA MAHASISWA YANG MENGIKUTI PEMBELAJARAN DARING DI FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS DIPONEGORO. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Repository Skripsi_Erika Monalisa Br. Dolok Saribu_15000118120028.pdf

Download (332kB)

Abstract

Flow akademik merupakan suatu kondisi di mana individu merasa nyaman, mampu berkonsentrasi, dan memiliki motivasi dalam diri sehingga ia dapat menikmati seluruh aktivitas akademik. Flow akademik merupakan hal yang cukup penting untuk dicapai selama pembelajaran daring. Flow akademik dapat dicapai apabila individu yakin akan kemampuannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
hubungan antara self-efficacy dengan flow akademik pada mahasiswa yang mengikuti pembelajaran daring di Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro. Partisipan dalam penelitian ini adalah mahasiswa tahun ketiga Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro yang berjumlah 326 orang dengan sampel sebanyak 225 orang yang diambil menggunakan teknik Simple Random Sampling. Alat ukur yang digunakan adalah Skala Flow Akademik (19 aitem, α=0,861) dan Skala Self�Efficacy (24 aitem, α=0,888). Uji hipotesis dilakukan dengan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara self-efficacy dengan flow akademik pada mahasiswa yang mengikuti pembelajaran daring di Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro (rxy = 0,554; p < 0,001). Hal ini berartisemakin tinggi self-efficacy maka semakin tinggi pula flow akademik mahasiswa, begitu juga sebaliknya. Hasil analisis regresi sederhana menunjukkan self-efficacy memberikan sumbangan efektif sebesar 30,6% terhadap flow akademik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Fakultas Psikologi
Date Deposited: 18 Jan 2024 03:49
Last Modified: 18 Jan 2024 03:49
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/7321

Actions (login required)

View Item View Item