Search for collections on Undip Repository

Pengetahuan Keluarga Mengenai Asupan Diit Pada Pasien Stroke di RSUD dr. Soedono Madiun

Restichaweny, Etika and Ropyanto, Chandra Bagus (2022) Pengetahuan Keluarga Mengenai Asupan Diit Pada Pasien Stroke di RSUD dr. Soedono Madiun. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img] Text
Skripsi Etika Restichaweny_22020117140005 (1) - Etika Weny.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text
COVER, lembar persetujuan, lembar pengesahan Etika Restichaweny_22020117140005 - Etika Weny.pdf

Download (139kB)

Abstract

Pengetahuan merupakan salah satu faktor yang dapat menentukan derajat
kesehatan dalam masyarakat. Kurangnya pengetahuan dalam masyarakat dapat
memicu ketidaktahuan dalam memberikan asupan nutrisi yang baik dan seimbang
untuk penderita stroke sehingga pola asupan yang dikonsumsi tidak terkontrol.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengetahuan keluarga pasien stroke
mengenai asupan diit makanan pada pasien stroke di RSUD dr. Soedono Madiun.
Penelitian ini merupakan studi kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif
dengan pendekatan consecutive sampling yaitu responden yang memenuhi syarat
yang akan dimasukkan kedalam penelitian . Data diambil menggunakan kuesioner
dan dianalisis dengan menggunakan statistik dekriptif. Teknik sampling
menggunakan non-probability sampling. Total sample dari penelitian ini adalah 56
responden yaitu keluarga pasein stroke di Unit Stroke, Instalasi Rawat jalan,
Instalasi rawat Inap dan HCU RSUD dr. Soedono Madiun. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa pengetahuan keluarga mengenai asupan nutrisi diit pada
pasien stroke tinggi dimana berpengetahuan rendah sebanyak 27%, sedang 21%
dan tinggi sebanyak 52%. Berdasarkan hal tersebut, maka diperlukan
pengedukasian guna untuk meningkatkan pengetahun keluarga pasien stroke
mengenai asupan nutrisi diit.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Medicine
Depositing User: S.Hum Bekti Iskandar
Date Deposited: 04 Jul 2022 03:02
Last Modified: 04 Jul 2022 03:02
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/7173

Actions (login required)

View Item View Item