Search for collections on Undip Repository

REDESIGN INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH TERPUSAT PT KAWASAN INDUSTRI WIJAYAKUSUMA SEMARANG

Arlita Sidarta, Salsabila (2022) REDESIGN INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH TERPUSAT PT KAWASAN INDUSTRI WIJAYAKUSUMA SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
COVER-LEMPENG-ABSTRAK.pdf

Download (64kB)

Abstract

ABSTRAK
PT Kawasan Industri Wijayakusuma (PT KIW) merupakan industri yang bergerak di di bidang pengembangan dan pengelolaan kawasan industri. Salah satu fasilitas yang
disediakan adalah instalasi pengolahan air limbah terpusat yang mengolah air limbah dari seluruh industry di kawasan PT KIW. Kualitas air limbah dari PT KIW belum memenuhi baku mutu Peraturan Gubernur Jawa Tengah Nomor 5 Tahun 2012 dan Lampiran Peraturan Pemertintah Nomor 22 Tahun 2021. Perencanaan ini bertujuan untuk mengevaluasi dan mendesain ulang instalasi pengolahan air limbah. Hasil
perencanaan adalah instalasi pengolahan air limbah berkapasitas 700 m3/hari yang terdiri atas unit bak pengumpul, grit chamber, grease trap, ekualisasi, sedimentasi primer, dan modifikasi lumpur aktif complete mix, dan desinfeksi. Karakteristik efluen air diperkirakan sebesar TSS 10 mg/l, COD 60,1 mg/L, BOD 9,2 mg/L, Nitrogen 0,5 mg/L, Nikel 0,067 mg/L, dan timbal 0,46 mg/L. Biaya investasi yang diperlukan adalah Rp479.216.420,78
Kata kunci: PT Kawasan Industri Wijayakusuma (PT KIW), Instalasi pengolahan air limbah terpusat

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Depositing User: anik riyanti
Date Deposited: 01 Jul 2022 07:00
Last Modified: 01 Jul 2022 07:00
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/7138

Actions (login required)

View Item View Item