Search for collections on Undip Repository

PERENCANAAN INSTALASI PENGOLAHAN AIR MINUM PERUMDA AIR MINUM TIRTA KAJEN WILAYAH PELAYANAN PANTAI UTARA KABUPATEN PEKALONGAN

Salma Makunti, Mutiara (2022) PERENCANAAN INSTALASI PENGOLAHAN AIR MINUM PERUMDA AIR MINUM TIRTA KAJEN WILAYAH PELAYANAN PANTAI UTARA KABUPATEN PEKALONGAN. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Mutiara Salma Makunti_21080118120006_Cover_Lembar Pengesahan_Abstrak.pdf

Download (284kB)

Abstract

ABSTRAK
Wilayah Pelayanan Pantai Utara Kabupaten Pekalongan yang terdiri atas Kecamatan Wonokerto dan Wiradesa memiliki tingkat pelayanan yang cukup rendah sebesar 15,1%. Sumber air yang digunakan pada wilayah Pantai Utara
berasal dari sumur bor, penggunaan sumur bor yang terus menerus mengakibatkan penurunan muka tanah, sehingga PDAM Tirta Kajen perlu membuat alternatif sumber air baku dengan penambahan instalasi pengolahan air. IPA Pantai Utara direncanakan memiliki kapasitas 150 liter/detik dengan menggunakan sistem high rate yang bersumber dari air permukaan DAS Sengkarang. Tujuan dari perencanaan
IPA Pantai Utara adalah merencanakan desain intake dan IPA, menentukan prosedur operasional dan pemeliharaan IPA, serta menghitung rencana anggaran biaya IPA Pantai Utara. Dari hasil perencanaan, unit intake yang digunakan berjenis shore intake dengan lebar saluran 1,3 m. Sedangkan unit pengolahan yang terpilih adalah pre-klorinasi (kebutuhan klor = 4,22 kg/jam), static mixer (d = 400 mm),
superpulsator yang terdiri atas ruang vakum (2 @1,7 m x 1,7 m x 6 m), dan ruang pulsasi (2 @6,1 m x 4,9 m x 4,9 m), dual media filter (2 @ 5 m x 1,5 m x 0,75 m), dan klorinasi (kebutuhan klor = 0,196 kg/jam). IPA Pantai Utara memiliki reservoir dengan kapasitas 2138,4 m3. IPA Pantai Utara menghasilkan lumpur dan akan diolah menggunakan sludge holding tank (2,5 m x 2,5 m x 1,4 m), thickener (diameter bak = 9 m), dan filter press. Standar Operational Maintenance intake dan IPA Pudakpayung didasarkan pada Peraturan Menteri PU-PR No.26 tahun 2014 dengan modifikasi sistem HR-WTP. Pekerjaan IPA Pantai Utara memiliki biaya investasi sebesar Rp 38.373.643.000 dan total biaya operasional per hari sebesar Rp 8.165.092,08
Kata Kunci: High Rate, IPA, Pantai Utara, Pekalongan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Depositing User: anik riyanti
Date Deposited: 24 Jun 2022 07:55
Last Modified: 24 Jun 2022 07:55
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/6709

Actions (login required)

View Item View Item