Search for collections on Undip Repository

Tingkat Depresi Lansia di Panti Wreda Kota Semarang pada Masa Pandemi COVID-19

Angelia, Galuh Wahyu and Wijayanti, Diyan Yuli (2022) Tingkat Depresi Lansia di Panti Wreda Kota Semarang pada Masa Pandemi COVID-19. Undergraduate thesis, Diponegoro Univesity.

[img] Text
Galuh Wahyu Angelia_cover-lembar peresetujuan-pengesahan.pdf

Download (263kB)
[img] Text
Abstrak_Galuh Wahyu Angelia.pdf

Download (34kB)
[img] Text
Skripsi-Galuh Wahyu Angelia-20016.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pandemi COVID-19 yang berlangsung memberikan dampak yang sangat berarti pada kehidupan, adanya pandemi COVID-19 dan pemberlakuan PSBB berisiko 2,6 kali lipat menyebabkan lansia mengalami depresi. Prevalensi depresi paling banyak terjadi pada usia 75 tahun keatas sebanyak 8,9%, kondisi yang dialami lansia pada masa pandemi seperti kesepian, merasakan hidup yang hampa dan kosong, menurunnya aktivitas fisik, dan kurangnya dukungan dari keluarga dapat menyebabkan lansia mengalami depresi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat depresi lansia di panti wreda Kota Semarang pada masa pandemi COVID-19 dan tingkat depresi lansia berdasarkan karakteristik lansia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif non eksperimen dengan menggunakan desain survei deskriptif. Teknik sampling yang digunakan yaitu total sampling dengan jumlah 107 lansia. Hasil penilitian menunjukan 57% lansia tidak mengalami depresi, 25,2% depresi ringan, 11,2% depresi sedang, 6,5% berat. Terdapat lansia yang pernah terkonfirmasi positif COVID-19 mengalami depresi sedang. Hal yang paling sering dirasakan oleh lansia yang depresi yaitu lansia lebih suka berada didalam panti dibandingkan
keluar untuk melakukan hal yang baru. Hasil penelitian diharapkan bahwa lansia dapat membangun hubungan yang harmonis dengan lingkungannya dan lebih terbuka dengan orang lain, serta perawat panti dapat mengadakan terapi aktivitas kelompok pada lansia.
Kata kunci : depresi, lansia, Pandemi COVID-19, panti wreda

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Economics and Business > Master Program in Accounting
Depositing User: S.Hum Bekti Iskandar
Date Deposited: 23 Jun 2022 04:07
Last Modified: 23 Jun 2022 04:07
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/6671

Actions (login required)

View Item View Item