Search for collections on Undip Repository

PENGARUH JUMLAH DAN JENIS ELEKTRODA TERHADAP KINERJA COMPOST SOLID PHASE MICROBIAL FUEL CELL (CSMFC)

Nugroho, Akbar (2020) PENGARUH JUMLAH DAN JENIS ELEKTRODA TERHADAP KINERJA COMPOST SOLID PHASE MICROBIAL FUEL CELL (CSMFC). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Dalam pengembangan teknologi pengolahan sampah muncul berbagai alternatif yang saat ini sedang dikembangkan, salah satunya yaitu Microbial Fuel Cell (MFC). Baik fasa padat maupun cair, MFC memberikan potensi pengolahan sampah yang dihasilkan sehari-hari salah satunya sampah daun dan makanan.
Dalam perkembangannya muncul berbagai macam penelitian untuk mendapatkan kinerja MFC yang optimal. Penelitian ini membandingkan variasi jumlah anoda:katoda dan jenis elektroda untuk mengetahui pengaruhnya pada MFC. Dari hasil yang didapatkan menunjukkan tidak ada pengaruh signifikan antara jumlah dan jenis elektroda dengan rasio C/N, power density, dan Toksisitas. Rata-rata
tegangan, arus, daya dan power density tertinggi dihasilkan oleh reaktor N3 (grafena 3:1) yaitu sebesar 285 x 10-3 V, 176 x 10-6 A, 60,46 x 10-6 Watt dan 1,7299 x 10-3 W/m2
Rata-rata current density tertinggi dihasilkan oleh reaktor T1 (grafit 1:1) yaitu sebesar 7,17 x 10-3 A/m2. Coulombic efficiency tertinggi dihasilkan oleh reaktor N2 (grafena 2:1) yaitu sebesar 0,227%.
Kata kunci: kompos, CSMFC, produksi energi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Depositing User: Users 182 not found.
Date Deposited: 22 Apr 2022 02:35
Last Modified: 22 Apr 2022 02:35
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/5873

Actions (login required)

View Item View Item