Search for collections on Undip Repository

FAKTOR DAN DAMPAK NON KARSINOGENIK PAPARAN HIDROGEN SULFIDA (H2S) TERHADAP RISIKO KESEHATAN MASYARAKAT DI TEMPAT PEMBUANGAN AKHIR DI INDONESIA: LITERATURE REVIEW

LUSITANIA, REVENI (2021) FAKTOR DAN DAMPAK NON KARSINOGENIK PAPARAN HIDROGEN SULFIDA (H2S) TERHADAP RISIKO KESEHATAN MASYARAKAT DI TEMPAT PEMBUANGAN AKHIR DI INDONESIA: LITERATURE REVIEW. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
REPO REVENI.pdf - Published Version

Download (14kB)

Abstract

Tempat Pembuangan Akhir atau TPA adalah tempat dii mana sampah berada pada tahap akhir pengelolaannya. Proses pembusukan sampah di TPA menimbulkan pencemaran udara salah satunya gas hidrogen sulfida (H2S) yang merupakan suatu gas tidak berwarna, sangat beracun, mudah terbakar, dan memiliki karakteristik bau telur busuk. Paparan H2S terus menerus harus dihadapi masyarakat di sekitar TPA setiap hari dapat menimbullkan risiko gangguan kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor dan dampak paparan H2S terhadap risiko kesehatan di TPA wilayah Indonesia. Penelitian ini merupakan literature review dengan metode simplified approach. Penelusuran literatur dilakukan melalui database online seperti Google Scholar, EBSCOHost, dan SINTA, kemudian didapatkan 108 artikel yang sesuai dengan kata kunci. Kriteria inklusi yang digunakan yaitu artikel yang mengidentifikasi faktor-faktor dan dampak kesehatan akibat paparan H2S di TPA Indonesia yang terbit antara tahun 2010-2020 dan minimal terindeks SINTA 4. Dari 108 artikel yang didapat, terdapat 33 artikel full text yang sesuai dengan judul, tetapi hanya 12 artikel yang sesuai dengan kriteria inklusi. Hasil tinjauan pustaka dari 12 artikel menunjukkan bahwa faktor kajian dari 12 artikel, menyatakan bahwa faktor yang berhubungan dengan keluhan gangguan kesehatan di TPA wilayah Indonesia yaitu konsentrasi H2S, masa kerja, lama paparan, frekuensi paparan, durasi paparan, umur, jenis kelamin, Intake, status gizi dan Risk Quotiens (RQ). Dampak non karsinogenik paparan H2S terhadap kesehatan yang terjadi di TPA wilayah Indonesia berdasarkan penelitian sebelumnya yaitu nyeri dada, sesak napas, pilek, gangguan kapasitas fungsi paru, iritasi mata, sakit tenggorokan, sakit kepala, dan batuk. Faktor dominan berdasarkan literature review ini yaitu Risk Quotient (RQ).

Kata Kunci: Hidrogen Sulfida, TPA, Faktor Risiko, Gangguan Kesehatan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Public Health
Divisions: Faculty of Public Health > Department of Public Health
Depositing User: endah nurkhayati
Date Deposited: 23 Dec 2021 07:58
Last Modified: 23 Dec 2021 07:58
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/5025

Actions (login required)

View Item View Item