Search for collections on Undip Repository

Hubungan Antara Kontrol Diri Dengan Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Akhir Anggota Komunitas Esport Universitas Diponegoro Semarang

Afiq, Permana Indra and Indrawati, Sri Endang (2014) Hubungan Antara Kontrol Diri Dengan Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Akhir Anggota Komunitas Esport Universitas Diponegoro Semarang. Undergraduate thesis, Undip.

[img] Other (Hubungan Antara Kontrol Diri dengan Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Akhir Anggota Komunitas Esport Universitas Diponegoro Semarang)
7. RingkasanSkripsi_Afiq Indra Permana_15000117140103.docx - Other
Restricted to Repository staff only until 24 September 2024.

Download (17kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kontrol diri dengan prokrastinasi akademik pada mahasiswa akhir anggota Komunitas Esport Universitas Diponegoro. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 66 mahasiswa. Penelitian ini menggunakan teknik Simple Random Sampling. Pengumpulan data menggunakan skala kontrol diri dengan jumlah 27 aitem dengan koefisien reliabilitasnya 0,939 dan skala prokrastinasi akademik dengan jumlah 25 aitem dengan koefisien reliabilitasnya 0,914. Analisis data menggunakan analisis regresi sederhana dengan nilai koefisien -0,549 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (p<0,05). Berdasarkan hasil analisis tersebut, terbukti bahwa terdapat hubungan negatif yang signifikan antara kontrol diri dengan prokrastinasi akademik, yang artinya semakin tinggi kontrol diri maka semakin rendah prokrastinasi akademik. Kemudian sebaliknya, semakin rendah kontrol diri maka semakin tinggi prokrastinasi akademiknya. Kontrol diri memberikan sumbangan efektif sebesar 29,1% terhadap prokrastinasi akademik, sedangkan 70,9% sisanya diprediksi oleh faktor lain yang tidak diungkap dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Fakultas Psikologi
Date Deposited: 05 Sep 2022 01:02
Last Modified: 29 Sep 2022 07:48
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/4552

Actions (login required)

View Item View Item