Adelia, Irene (2024) ESENSI PENGALAMAN PARTISIPAN PEREMPUAN DALAM MENGINTERNALISASI NILAI-NILAI ANTI KEKERASAN SEKSUAL OLEH KOMNAS PEREMPUAN. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.
![]() |
Text
Cover.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (557kB) |
![]() |
Text
Bab 1.pdf - Submitted Version Download (263kB) |
![]() |
Text
Bab 2.pdf - Submitted Version Download (205kB) |
![]() |
Text
Bab 3.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (394kB) |
![]() |
Text
Bab 4.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (263kB) |
![]() |
Text
Bab 5.pdf - Submitted Version Download (198kB) |
![]() |
Text
Bab 6.pdf - Submitted Version Download (196kB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version Download (193kB) |
Abstract
Kekerasan seksual merupakan salah satu permasalahan yang dialami
banyak perempuan. Di Indonesia, Komnas Perempuan berperan sebagai lembaga
yang memiliki wewenang melakukan pemantauan kasus, serta berbagai upaya
pencegahan, termasuk dengan memberikan sosialisasi kepada masyarakat
mengenai bentuk-bentuk kekerasan terhadap perempuan dan penanggulangannya,
termasuk pada kekerasan seksual. Salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan
Komnas Perempuan adalah kampanye dalam momentum 16 hari anti kekerasan
terhadap perempuan.
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan memahami pengalaman perempuan
dalam menginternalisasi nilai-nilai anti kekerasan seksual dari kampanye Komnas
Perempuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif
dengan pendekatan fenomenologi kritis. Teori dan konsep yang digunakan dalam
penelitian adalah standpoint theory dan pemikiran feminisme radikal. Subjek
penelitian melibatkan empat individu perempuan yang merupakan partisipan dalam
rangkaian Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan (16 HAKTP)
yang diselenggarakan Komnas Perempuan pada tahun 2023.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan sebelumnya yang
dibawa partisipan perempuan berperan signifikan dalam proses internalisasi nilainilai anti kekerasan seksual dari kampanye Komnas Perempuan. Terdapat
perbedaan dari segi pesan-pesan kampanye dan respon penerimaannya dari masingmasing informan. Dari penelitian diketahui bahwa partisipan kampanye Komnas
Perempuan mampu menerima dan memperkaya pengetahuan, memberikan refleksi
kritis pada kondisi aktual di masyarakat, serta memperkuat komitmen pada upaya
pencegahan dan penanganan kekerasan seksual. Adapun internalisasi nilai-nilai dari
pesan kampanye tersebut dilakukan dengan cara dan dalam level yang beragam,
dipengaruhi pada motivasi personal, pengetahuan dan pengalaman, identitas dan
posisi sosial, serta latar belakang lain yang melekat pada masing-masing partisipan.
Kata kunci: Internalisasi, Komnas Perempuan, Kampanye 16 HAKTP, Nilai-Nilai
Anti Kekerasan Seksual
229 kom 2024
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Social Science and Political Science |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication |
Depositing User: | diana nirwani |
Date Deposited: | 27 Dec 2024 07:18 |
Last Modified: | 27 Dec 2024 07:18 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/28659 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |