Search for collections on Undip Repository

PELAKSANAAN MEKANISME PARTAI KEBANGKITAN BANGSA KABUPATEN DEMAK DALAM PENYELENGGARAAN PEMILU LEGISLATIF TAHUN 2024 MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 7 TAHUN 2017. _HTN 2024

BAGASKARA, ADITYA and Hardjanto, Untung Sri and Wisnaeni, Fifiana (2024) PELAKSANAAN MEKANISME PARTAI KEBANGKITAN BANGSA KABUPATEN DEMAK DALAM PENYELENGGARAAN PEMILU LEGISLATIF TAHUN 2024 MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 7 TAHUN 2017. _HTN 2024. Undergraduate thesis, Fakultas Hukum Universitas Diponegoro.

[thumbnail of Aditya Bagaskara_cover.pdf] Text
Aditya Bagaskara_cover.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Aditya Bagaskara_abstrak.pdf] Text
Aditya Bagaskara_abstrak.pdf

Download (117kB)
[thumbnail of Aditya Bagaskara_bab 1.pdf] Text
Aditya Bagaskara_bab 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (174kB)
[thumbnail of Aditya Bagaskara_bab 2.pdf] Text
Aditya Bagaskara_bab 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (150kB)
[thumbnail of Aditya Bagaskara_bab 3.pdf] Text
Aditya Bagaskara_bab 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (332kB)
[thumbnail of Aditya Bagaskara_bab 4.pdf] Text
Aditya Bagaskara_bab 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (107kB)
[thumbnail of Aditya Bagaskara_dapus.pdf] Text
Aditya Bagaskara_dapus.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (212kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keberhasilan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meraih suara terbanyak dengan 168.701 suara pada Pemilu Legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Demak tahun 2024 mengalahkan suara PDIP dan Golkar yang
sebelumnya unggul. Hasil perolehan suara pada pemilu legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah tahun 2024 di Kabupaten Demak ini menarik perhatian publik dengan beberapa pertimbangan yaitu basis agama Islam yang bersaing dengan partai konvensional,
penyusunan strategi yang menampilkan citra partai, dan pemanfaatan basis NU (Nahdlatul Ulama), dan kandidat yang dicalonkan adalah yang terbaik dalam maju dalam pemilu legislatif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis cara PKB dalam menentukan calon anggota legislatif DPRD serta bagaimana cara kampanye yang digunakan untuk mendapatkan suara terbanyak pada pemilu legislatif Kabupaten Demak tahun 2024.
Metode yang digunakan adalah metode yuridis normatif. Spesifikasi penelitian secara deskriptif analitis. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder (bahan hukum) terdiri dari : bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, dan bahan hukum tersier. Penelitian ini menggunakan metode analisis kualitatif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya PKB Kabupaten Demak dalam menentukan calon anggota legislatif memperhatikan syarat dan kriteria dari yang berlaku untuk para calegnya. Syarat utama untuk maju menjadi calon anggota legislatif dari PKB
Kabupaten Demak adalah setiap caleg harus memiliki latar belakang yang baik di masyarakat. Selanjutnya calon anggota legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah wajib lolos dalam tahapan-tahapan yang sudah dijelaskan dalam pasal 3 ayat (1) Peraturan Partai Kebangkitan Bangsa Nomor. 7 Tahun 2022. Selanjutnya cara kampanye Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Demak pada pemilu legislatif 2024 diatur secara nasional dalam Pasal 275 ayat (1) UU Nomor 7 Tahun 2017. Cara kampanye partai paling efektif adalah metode kajian keagamaan dengan jurus majelis sholawat yaitu “Gandrung Nabi” dan menggelar kegiatan sosial.
Memastikan setiap calon anggota legislatif DPRD PKB Kabupaten Demak memenuhi persyaratan yang sudah berlaku baik yang dari kader partai maupun dari luar partai dan selama proses seleksi dilaksanakan dengan adil dan transparan. PKB disarankan untuk menyusun kriteria pencalonan yang lebih terbuka dan sistematis sebagai dasar kaderisasi. Kriteria ini sebaiknya tidak hanya memprioritaskan anggota internal PKB, tetapi juga membuka peluang bagi individu di luar anggota partai yang memiliki minat untuk maju dalam pencalonan anggota legislatif melalui proses kaderisasi internal PKB. Kepada pengurus PKB Kabupaten Demak perlu lebih berhati-hati dalam menggunakan aspek keagamaan sebagai bagian dari strategi kampanye. Penting untuk mempertahankan dan mengembangkan komunitas keagamaan. Namun, harus diperhatikan untuk tidak melanggar aturan KPU terkait cara kampanye.
Kata Kunci: Partai Politik, Pemilu Legislatif, PKB

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Partai Politik, Pemilu Legislatif, PKB
Subjects: Law
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Perpus FH
Date Deposited: 04 Nov 2024 01:23
Last Modified: 04 Nov 2024 01:23
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/26870

Actions (login required)

View Item View Item