Search for collections on Undip Repository

COPARENTING ORANGTUA BERCERAI PADA REMAJA: SCOPING REVIEW DAN BIBLIOMETRIC VISUALIZATION

Hernowo, Nathasa Reihan Lakshita and Dewi, Kartika Sari (2024) COPARENTING ORANGTUA BERCERAI PADA REMAJA: SCOPING REVIEW DAN BIBLIOMETRIC VISUALIZATION. Undergraduate thesis, Undip.

[thumbnail of Abstrak dan BAB I_Nathasa RLH_15000118130169.pdf] Text
Abstrak dan BAB I_Nathasa RLH_15000118130169.pdf

Download (89kB)

Abstract

Perilaku bermasalah pada anak dengan orangtua yang bercerai tidak terlepas dari pola pengasuhan yang terbangun pasca perceraian kedua orangtua. Pengasuhan bersama menjadi salah satu alternatif pola asuh yang dapat digunakan. Tujuan dari penelitian ini adalah melihat perkembangan studi-studi coparenting keluarga bercerai, serta untuk mengetahui manfaat dan dampak psikososial yang ditimbulkan dari coparenting keluarga bercerai terhadap remaja. Scoping review digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan analisis naratif dan visualisasi bibliometrik. Pencarian artikel melalui database Google Scholar, Scopus, PubMed, serta melalui publisher Wiley dan Taylor & Francis didapatkan total 407 jurnal dengan satu jurnal tambahan. Penyeleksian artikel menggunakan website Rayyan, dengan hasil 12 corpus terseleksi. Hasil analisis bibliometrik menunjukkan topik coparenting masih sedikit dilakukan penelitian, serta kerap dihubungkan dengan topik mengenai perceraian berkonflik tinggi (high conflict divorce), penyesuaian (adjustment), dan hak asuh fisik (physical custody). Terdapat tiga metode coparenting, yakni cooperative coparenting, Bird’s Nest Parenting, dan Joint physical custody. Bird’s Nest Parenting memiliki manfaat positif bagi anak, sedangkan Joint physical custody tidak selalu menjadi pilihan terbaik dalam pengasuhan paska perceraian.

Kata kunci: coparenting, manfaat dan dampak, pasca perceraian, scoping review

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Fakultas Psikologi
Date Deposited: 13 May 2024 08:54
Last Modified: 13 May 2024 08:54
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/22792

Actions (login required)

View Item View Item