Search for collections on Undip Repository

Optimisasi Portofolio Saham Jakarta Islamic Index (JII) Menggunakan Model Black-Litterman Dengan Pendekatan Arima-Garch

Kusumawardhani, Dewi Annisa (2024) Optimisasi Portofolio Saham Jakarta Islamic Index (JII) Menggunakan Model Black-Litterman Dengan Pendekatan Arima-Garch. Undergraduate thesis, UNDIP.

[img] Text
Pendahuluan_Dewi Annisa - Dewi Annisa.pdf

Download (215kB)
[img] Text
Daftar isi, bab 1,3,4_Dewi Annisa - Dewi Annisa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
Daftar Pustaka_Dewi Annisa - Dewi Annisa.pdf

Download (129kB)

Abstract

Strategi investasi dengan portofolio dilakukan investor dengan mengharapkan return maksimal dengan risiko minimal. Perbedaan pendapat di kalangan investor ketika mengevaluasi saham pada umumnya memengaruhi seberapa besar kontribusi setiap saham terhadap keuntungan portofolio. Model Black-Litterman dalam portofolio menyatukan return keseimbangan pasar dengan prediksi return aset yang dapat mendorong diversifikasi portofolio sehingga mengurangi risiko secara keseluruhan. Salah satu estimasi yang dapat dilakukan dalam memprediksi return yang digunakan sebagai expected return dalam pembentukan portfolio model perhitungan Black-Litterman adalah sebuah model ARIMA-GARCH yang dapat mengatasi masalah heteroskedastisitas yang umumnya terdapat pada data finansial. Pada penelitian ini, dilakukan pembentukan portofolio yang optimal dengan menggunakan model perhitungan Black-Litterman dengan Capital Asset Pricing Model (CAPM) yang dijadikan sebagai benchmark pada salah satu indeks saham yang ada di Indonesia yaitu Jakarta Islamic Index (JII). Pembentukan portofolio model Black-Litterman menunjukkan adanya pengaruh pandangan investor melalui estimasi ARIMA-GARCH dengan memiliki nilai kinerja portofolio yang bernilai lebih baik dibandingkan dengan model CAPM dengan nilai 0.109741 pada portofolio pertama dan 0.10745421 pada portofolio kedua ditinjau berdasarkan indeks Sharpe Ratio

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Sciences and Mathemathic
Divisions: Faculty of Science and Mathematics > Department of Mathematics
Depositing User: Nurcahya Yulian
Date Deposited: 01 Apr 2024 04:32
Last Modified: 01 Apr 2024 04:32
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/22321

Actions (login required)

View Item View Item