Search for collections on Undip Repository

Pengaruh Edukasi Gizi melalui Permainan “Nutri-Eduno” (Nutrition Education UNO) Terhadap Pengetahuan, Sikap, dan Praktik Remaja dalam Pencegahan Stunting

Rifqi Hudaya, Ahmi and Ratna Noer, Etika and Rahadiyanti, Ayu Pengaruh Edukasi Gizi melalui Permainan “Nutri-Eduno” (Nutrition Education UNO) Terhadap Pengetahuan, Sikap, dan Praktik Remaja dalam Pencegahan Stunting. -. (Unpublished)

[img] Text
Abstrak-Ahmi Rifqi Hudaya.pdf

Download (273kB)

Abstract

Latar Belakang: Stunting harus diputus mata rantainya dengan perilaku hidup sehat sejak remaja. Media edukasi modifikasi kartu UNO diharapkan dapat digunakan sebagai media penyampaian informasi edukasi gizi dalam peningkatan pengetahuan, sikap, dan praktik remaja dalam pencegahan stunting.
Tujuan Penelitian: Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh edukasi gizi melalui permainan “Nutri-Eduno” (Nutrition Education UNO) terhadap pengetahuan, sikap, dan praktik remaja dalam pencegahan stunting.
Metode: Penelitian menggunakan desain quasy experimental dengan pre-post group yang dilakukan pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol masing-masing sejumlah 27 orang siswa-siswi SMP Sudirman Semarang yang dipilih secara purposive sampling. Kelompok intervensi diberi edukasi menggunakan permainan “Nutri-Eduno”, kelompok kontrol menggunakan booklet. Pengetahuan, sikap, dan praktik diukur menggunakan kuesioner terstruktur. Analisis menggunakan uji Wilcoxon, uji Mann Whitney, dan uji kovarian.
Hasil: Terdapat peningkatan skor pengetahuan (p<0,001) dan sikap (p=0,034) secara signifikan pada kelompok intervensi. Pengetahuan antara kedua kelompok berbeda secara signifikan (p=0,001). Sikap (p=0,212) dan praktik (p=0,082) antara kedua kelompok tidak terdapat perbedaan.
Simpulan: Terdapat pengaruh edukasi dengan “Nutri-Eduno” terhadap peningkatan pengetahuan remaja dalam pencegahan stunting lebih efektif dari metode ceramah dengan menggunakan booklet.

Kata Kunci: Edukasi gizi, kartu UNO, stunting, remaja

Item Type: Article
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Depositing User: Pustakawan Gizi
Date Deposited: 21 Mar 2024 02:19
Last Modified: 21 Mar 2024 02:19
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/21919

Actions (login required)

View Item View Item