Search for collections on Undip Repository

PERENCANAAN SISTEM PENGELOLAAN SAMPAH BADAN AIR DI DAERAH ALIRAN SUNGAI KANAL BANJIR TIMUR KOTA SEMARANG

Putri Meyda, Maharani and Anayantisya, Syalsabilla (2024) PERENCANAAN SISTEM PENGELOLAAN SAMPAH BADAN AIR DI DAERAH ALIRAN SUNGAI KANAL BANJIR TIMUR KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Repository.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Indonesia diprediksi menghasilkan sekitar 1,37-1,73 ton sampah plastik setiap
tahunnya, yang menyebabkan akumulasi sampah dan pembentukan "pulau sampah"
di beberapa wilayah. Salah satunya terjadi di muara sungai Kanal Banjir Timur Kota
Semarang, khususnya di Kampung Tambakrejo, Tanjung Mas, dengan ketinggian
mencapai 5 meter dari dasar sungai. Sampah plastik ini berasal dari aktivitas manusia
di daratan yang masuk ke sungai akibat kurangnya manajemen persampahan.
Penelitian ini menggunakan metode observasi dan sampling untuk mengumpulkan
data karakteristik sungai dan timbulan sampah. Sistem pengelolaan sampah badan air
Daerah Aliran Sungai Kanal Banjir Timur Kota Semarang dirancang dengan metode
benchmarking terhadap UPS Badan Air DKI Jakarta, meliputi kegiatan pengumpulan,
pewadahan, pemindahan, pengangkutan, dan pengolahan sampah.Pengumpulan
sampah badan air dilakukan dengan teknologi floating debris collector berupa kubus
apung yang dipilih menggunakan metode Analytical Hierarchy Process. Perancangan
kubus apung dilakukan di Jembatan Kanal Banjir Timur Kota Semarang dengan 106
buah kubus apung, tali nilon diameter 22 mm sepanjang 65 m, dan 158 buah baut
penghubung. Kubus apung dipasang melintang sepanjang 26,5 meter dengan
kemiringan 45° yang diikat pada tiang pancang diameter 30 cm sepanjang 6 meter di
kedua sisi bantaran sungai.
Kata Kunci : Pengelolaan Sampah, Daerah Aliran Sungai, Kubus Apung, Kanal
Banjir Timur, AHP

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Depositing User: anik riyanti
Date Deposited: 05 Mar 2024 08:02
Last Modified: 05 Mar 2024 08:02
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/21589

Actions (login required)

View Item View Item