Search for collections on Undip Repository

PENGARUH REALISASI INVESTASI TERHADAP PENYERAPAN TENAGA KERJA (SEKTOR DAN LOKASI USAHA) DI KABUPATEN REMBANG

Faradhisi, Syadida Zahrotul (2021) PENGARUH REALISASI INVESTASI TERHADAP PENYERAPAN TENAGA KERJA (SEKTOR DAN LOKASI USAHA) DI KABUPATEN REMBANG. Diploma thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
TA_Syadida Zahrotul F_MANAJEMEN.pdf - Published Version

Download (548kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh investasi terhadap
penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Rembang dan juga untuk mengetahui
penyerapan tenaga kerja pada sektor dan lokasi usaha di Kabupaten Rembang.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dalam bentuk time
series pada periode 2015-2020. Data diperoleh dari Badan Pusat Statistik dan
Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja
Kabupaten Rembang.
Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana
untuk mengetahui pengaruh investasi terhadap penyerapan tenaga kerja di
Kabupaten Rembang. Perangkat lunak yang digunakan untuk melakukan analisis
adalah SPSS Versi 23. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif
untuk mengetahui penyerapan tenaga kerja pada sektor dan lokasi usaha di
Kabupaten Rembang.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam memengaruhi penyerapan
tenaga kerja di Kabupaten Rembang pada tahun 2015-2020, investasi berpengaruh
positif dan tidak signifikan dengan nilai signifikansi 0,733 > 0,05. Sektor usaha
yang paling banyak menyerap tenaga kerja di Kabupaten Rembang pada tahun
2015-2020 adalah Sektor Pertanian, Perdagangan dan Jasa. Lokasi usaha yang
paling banyak menyerap tenaga kerja di Kabupaten Rembang pada tahun 2019-
2020 adalah Kecamatan Kragan, Kecamatan Rembang dan Kecamatan Sarang.
Kata Kunci: Investasi, Penyerapan Tenaga Kerj

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Economics and Business
Economics and Business > Management
Divisions: School of Vocation > Diploma in Management
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 29 Jan 2024 05:04
Last Modified: 29 Jan 2024 05:04
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/20936

Actions (login required)

View Item View Item