Search for collections on Undip Repository

PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN KINERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI DI PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA MINYAK DAN GAS BUMI (PPSDM) MIGAS CEPU

Arrohmatin, Alfinida Nur’aini (2021) PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN KINERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI DI PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA MINYAK DAN GAS BUMI (PPSDM) MIGAS CEPU. Diploma thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
TA_ALFINIDA NUR'AINI ARROHMATIN_MANAJEMEN.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan atas dasar bahwa keberhasilan pencapaian tujuan
sebuah perusahaan diperlukan sebuah sistem manajemen yang efektif, efisien serta
memiliki daya saing dalam mengelola sumber daya manusia yang dimiliki. Melalui
sistem manajemen kinerja yang baik, perusahaan dapat mengelola kinerja sumber
daya manusia yang dimiliki sehingga dapat bekerja secara optimal dan dapat
tercapainya tujuan perusahaan. Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia
Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) menerapkan sistem manajemen kinerja
dengan pendekatan MBS (Manajemen Berdasarkan Sasaran). Sistem ataupun
pendekatan Manajemen Berdasarkan Sasaran ataupun MBS ini merupakan sistem
manajemen kinerja yang memfokuskan perhatiannya pada output. Penerapan
manajemen kinerja dengan pendekatan MBS ini dilaksanakan PPSDM Migas
dengan cara menilai kinerja pegawai atas hasil capaian kinerjanya pada periode
tertentu. Dengan diterapkannya sistem manajemen kinerja akan menjadi pedoman
bagi perusahaan dalam menjaga mutu pelayanan guna melayani kebutuhan
pengguna jasa. Langkah ini perlu dilakukan oleh setiap perusahaan secara
berkelanjutan serta komitmen bagi semua unsur. Selain itu untuk meningkatkan
kinerja perlu dibangun adanya lingkungan kerja yang kondusif dan penerapan
program pengembangan bagi pegawai, pelatihan, serta perencanaan karir secara
terbuka. Setiap organisasi harus selalu berusaha mengembangkan, memotivasi dan
meningkatkan kinerja pegawai karena pada saatnya akan dapat mempengaruhi
kinerja organisasi. Kinerja pegawai yang effektif dan efisien akan sangat
berpengaruh positif terhadap organisasi dan memudahkan tercapainya tujuan
sebuah perusahaan.
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan penerapan sistem manajemen
kinerja di Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas bumi
(PPSDM Migas) Cepu yang dilakukan dengan pendekatan MBS dan memahami
apakah capaian kinerja pegawai sudah sesuai dengan target kinerja yang ditetapkan
berdasarkan sistem manajemen kinerja yang diterapkan oleh perusahaan. Metode
penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif.
Kata Kunci: sistem, manajemen, kinerja pegawai

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sistem, manajemen, kinerja pegawai
Subjects: Economics and Business
Economics and Business > Management
Divisions: School of Vocation > Diploma in Management
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 26 Jan 2024 04:26
Last Modified: 26 Jan 2024 04:26
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/20844

Actions (login required)

View Item View Item