Search for collections on Undip Repository

PERAN HUMAS DALAM UPAYA SOSIALISASI PENERAPAN KEBIJAKAN PEMERINTAH TERKAIT METODE GENOSE (Studi pada PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah operasi 5 Purwokerto)

syach, Diat Ariqza Firman (2021) PERAN HUMAS DALAM UPAYA SOSIALISASI PENERAPAN KEBIJAKAN PEMERINTAH TERKAIT METODE GENOSE (Studi pada PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah operasi 5 Purwokerto). Diploma thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
TA_HUMAS_Diat Ariqza Firman syach.pdf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

Syarat perjalanan saat ini bukan hanya menggunakan tes SWAB-PCR dan Rapid Test tetapi sudah
menggunakan metode GeNose. Di tahun 2021 metode ini sudah digunakan, namun disisi lain masih
banyak masyarakat yang meragukan, di PT Kereta Api Indonesia mulai digunakan pertanggal 5
Februari 2021 dan di PT KAI Daop 5 Purwokerto pada tanggal 28 Februari 2021. Penelitian ini
bertujuan untuk Mengetahui Bagaimanakah Peran Humas PT Kereta Api Indonesia (Persero)
Daerah Operasi 5 Purwokerto Dalam Mensosialisasikan Kebijakan Pemerintah Terkait Syarat
Perjalanan Menggunakan Kereta Api Dengan Metode GeNose. Penelitian ini menggunakan metode
deskriptif kualitatif. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dengan interview guide.
Hasil penelitian menunjukan Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto menjalankan empat konsep peran
humas, yaitu Konsep Communicator melalui sosialisasi secara internal menginformasikan melalui
aplikasi WhatsApp dengan broadcast message dan eksternal dengan banner, pers serta media sosial
seperti Instagram, Twitter, Facebook melalui akun PT KAI pusat. Konsep Relationship dengan
media membuat Press Conference dan Press Briefing serta masyarakat dengan memberikan
pelayanan Keandalan, Daya tanggap, Kepastian, Empati, Berwujud. Konsep Back Up Management
dengan melakukan Penemuan fakta, Perencanaan, Komunikasi, Evaluasi, Laporan. Konsep Good
Image Maker memberikan pelayanan prima kepada masyarakat tentang Kecepatan, Ketepatan,
Keramahan, Kenyamanan, pengadaan fasilitas tambahan dan membuat press release secara berkala
Kata Kunci : Peran PR, Komunikator, Covid-19

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Humanities
Divisions: School of Vocation > Diploma in Public Relations
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 25 Jan 2024 08:45
Last Modified: 25 Jan 2024 08:45
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/20824

Actions (login required)

View Item View Item