Search for collections on Undip Repository

PENGUJIAN KEKUATAN LAS SMAW PADA MATERIAL STAINLESS STEEL DAN BAJA AISI 1045

Surya, Fauzan Indra (2021) PENGUJIAN KEKUATAN LAS SMAW PADA MATERIAL STAINLESS STEEL DAN BAJA AISI 1045. Diploma thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
TA_Mesin_Fauzan.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Pengelasan merupakan metode penyambungan material yang secara umum
digunakan dalam bidang konstruksi maupun aplikasi di industri. Parameter
pengelasan perlu diketahui karena berpengaruh terhadap sifat mekanik yang
dihasilkan material setelah proses penyambungan pada penelitian ini, proses
pengelasan yang digunakan adalah Shielded Metal Arc Welding (SMAW).
Pengelasan SMAW menggunakan fluks sebagai pelindung logam. Preparasi
spesimen dilakukan dengan pembuatan sudut pengelasan/sudut kampuh 45ᵒ dan
60ᵒ.
Pengujian hasil las SMAW ini menggunakan metode pengujian tarik, impak, dan
magnetic. Uji tarik dilakukan dengan diberi tarikan agar mengetahui hasil
kekuatan dari las SMAW pada material. Uji impak adalah pengujian dengan
melakukan pemukulan balok yang ditakik di tengah serta diletakkan pada landasan
penumpu balok uji. Uji magnetic merupakan salah satu pengujian yang metodenya
tanpa merusak spesimen.
Pada pengujian tarik terdapat 3 spesimen. nilai yield stress yang didapatkan pada
spesimen 1, 2, dan 3 masing-masing sebesar 344.09 N/mm2
, 322.75N/mm2
, dan
296.71 N/mm2
. nilai ultimate stress spesimen 1 sebesar 431,73N/mm2
, spesimen 2
517.03N/mm2
, dan spesimen 3 449.10N/mm2
. nilai modulus elastisitas pada titik
yield stress pada spesimen 1, 2, dan 3 masing-masing sebesar 16.849GPa,
15.96GPa, dan 12.238Gpa. Pada pengujian impak terdapat 3 spesimen, gaya yang
dihasilkan pada spesimen 1, 2, dan 3 masing-masing sebesar 101.635J, 76.548J,
dan 10.689J. Pada pengujian magnetic terdapat 3 spesimen, spesimen 1 dan 2 hasil
yang didapatkan yaitu terdeteksi adanya rongga akibat hasil las yang kurang
sempurna.
Kata Kunci : Uji Tarik, Uji Impak, Uji Magnetic, Stainless Steel 304, Baja AISI
1045

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Uji Tarik, Uji Impak, Uji Magnetic, Stainless Steel 304, Baja AISI 1045
Subjects: Engineering
Divisions: School of Vocation > Diploma in Mechanical Engineering
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 11 Jan 2024 01:52
Last Modified: 11 Jan 2024 01:52
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/20127

Actions (login required)

View Item View Item