Search for collections on Undip Repository

ESTIMASI SIMPANAN KARBON PADA SEDIMEN HUTAN LEMBUR MANGROVE PATIKANG, DESA CITEUREUP, PANDEGLANG, BANTEN (23dik127)

AYUNI TIARI, SELLA RIZQI (2023) ESTIMASI SIMPANAN KARBON PADA SEDIMEN HUTAN LEMBUR MANGROVE PATIKANG, DESA CITEUREUP, PANDEGLANG, BANTEN (23dik127). Undergraduate thesis, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.

[img] Text
Sella Rizqi Ayuni Tiari 23dik127.pdf

Download (946kB)

Abstract

ABSTRAK
(Sella Rizqi Ayuni Tiari. 26040119130079. Estimasi Simpanan Karbon
Pada Hutan Lembur Mangrove Patikang Desa Citeureup, Pandeglang, Banten.
Rudhi Pribadi dan A. B. Susanto).
Ekosistem mangrove memiliki fungsi salah satunya yaitu fungsi ekologi
sebagai penyimpan karbon. Ekosistem mangrove mampu menyerap dan
menyimpan simpanan karbon dalah jumlah yang besar dan dalam kurun waktu yang
lama di dalam vegetasi tumbuhan maupun di dalam sedimen mangrove. Penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui kandungan karbon yang terdapat pada sedimen di
ekosistem hutan mangrove. Penelitian ini dilaksanakan pada Mei 2022 di kawasan
Hutan Lembur Mangrove Patikang, Desa Citeureup, Pandeglang, Banten.
Pengambilan sampel karbon sedimen mangrove dilakukan menggunakan metode
purposive sampling. Terdapat enam stasiun penelitian yaitu LMP 01, LMP 02, LMP
03, LMP 04, LMP 05, dan LMP 06 menggunakan alat sediment core (bor gambut).
Sampel karbon sedimen yang telah didapatkan dari tiga plot dalam satu stasiun
digabungkan menjadi satu sesuai dengan kedalaman pengambilan sampel. sampel
dianalisis di dalam laboratorium menggunakan metode pengabuan (muffle method).
Hasil estimasi simpanan karbon di Hutan Lembur Mangrove Patikang
menunjukkan bahwa hutan ini memiliki simpanan karbon rata-rata 227,32 ton/ha.
Kedalaman 5-10 cm menjadi kedalaman tanah dengan simpanan karbon rata-rata
paling rendah yaitu 18,88 ton/ha. Kedalaman 197,5-202,5 cm memiliki hasil karbon
paling tinggi sebesar 147,34 ton/ha. Semakin dalam kedalaman tanah, simpanan
karbon juga semakin meningkat diakibatkan semakin dalam lapisan tanah maka
proses dekomposisi yang terjadi juga semakin sedikit sehingga simpanan karbon
menjadi lebih besar. Stasiun LMP 04 adalah stasiun dengan nilai simpanan karbon
sedimen total paling rendah yaitu 145,29 ton/ha sedangkan hasil nilai simpanan
karbon sedimen total tertinggi didapatkan dari stasiun LMP 05 sebesar 293,69
ton/ha. Stasiun dengan simpanan rendah memiliki proses transpor sedimen yang
tinggi sehingga simpanan karbon lebih sedikit.
Kata Kunci: Citeureup, Karbon, Mangrove, Sedimen.

ABSTRACT
(Sella Rizqi Ayuni Tiari. 26040119130079. Estimation of Carbon Stock of
Sediment in Lembur Mangrove Patikang Forest, Citeureup Village, Pandeglang,
Banten. Rudhi Pribadi dan A. B. Susanto).
Mangrove ecosystems have a function, one of which is the ecological
function as a carbon store. Mangrove ecosystems are able to absorb and store
carbon stores in large quantities and over a long period of time in plant vegetation
and in mangrove sediments. This study aims to determine the carbon content
contained in sediments in mangrove forest ecosystems. This research was conducted
in May 2022 in the Patikang Mangrove Valley Forest area, Citeureup Village,
Pandeglang, Banten. Mangrove sediment carbon sampling was conducted using
purposive sampling method. There are six research stations namely LMP 01, LMP
02, LMP 03, LMP 04, LMP 05, and LMP 06 using sediment core tools (peat drill).
Sediment carbon samples obtained from three plots in one station were combined
into one according to the depth of sampling. samples were analyzed in the
laboratory using the muffle method. The results of carbon storage estimation in
Patikang Mangrove Forest showed that this forest has an average carbon storage
of 227.32 tons/ha. The depth of 5-10 cm is the soil depth with the lowest average
carbon storage of 18.88 tons/ha. The 197.5-202.5 cm depth has the highest carbon
yield at 147.34 tons/ha. The deeper the soil depth, the carbon storage also increases
due to the deeper the soil layer, the less decomposition process that occurs so that
carbon storage becomes greater. Station LMP 04 is the station with the lowest total
sediment carbon storage value of 145.29 tons/ha while the highest total sediment
carbon storage value is obtained from station LMP 05 of 293.69 tons/ha. Stations
with low storage have a high sediment transport process so that carbon storage is
less.
Keywords: Carbon, Citeureup, Mangrove, Sediment

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Citeureup, Karbon, Mangrove, Sedimen Carbon, Sediment
Subjects: Fisheries And Marine Sciences
Divisions: Faculty of Fisheries and Marine Sciences > Department of Marine Science
Depositing User: pancasila wati
Date Deposited: 09 Jan 2024 03:21
Last Modified: 09 Jan 2024 03:21
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/19967

Actions (login required)

View Item View Item