Search for collections on Undip Repository

ANALISIS TINGKAT PEMANFAATAN SUMBERDAYA IKAN KURISI (Nemipterus sp.) YANG DIDARATKAN DI PELABUHAN PERIKANAN PANTAI (PPP) TASIKAGUNG, REMBANG (23dpt60)

AFIFAH, SYAHWA HUSNUL (2023) ANALISIS TINGKAT PEMANFAATAN SUMBERDAYA IKAN KURISI (Nemipterus sp.) YANG DIDARATKAN DI PELABUHAN PERIKANAN PANTAI (PPP) TASIKAGUNG, REMBANG (23dpt60). Undergraduate thesis, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.

[img] Text
Syahwa Husnul Afifah 23dpt60.pdf

Download (457kB)

Abstract

ABSTRAK
(Syahwa Husnul Afifah. 26030119130024. Analisis Tingkat Pemanfaatan
Sumberdaya Ikan Kurisi (Nemipterus sp.) yang Didaratkan di Pelabuhan
Perikanan Pantai (PPP) Tasikagung, Rembang. Faik Kurohman dan Hendrik
Anggi Setyawan).

Ikan Kurisi (Nemipterus sp.) merupakan salah satu jenis ikan demersal yang
banyak tersebar di seluruh Perairan Indonesia. Ikan ini hidup secara soliter dengan
pergerakan yang lambat. Ikan ini merupakan salah satu ikan yang bernilai
ekonomis dengan pemanfaatan baik segar maupun olahan. Permintaan pasar pada
ikan kurisi menyebabkan tidak hentinya penangkapan dan mengancam
sumberdaya tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui status stok Ikan
Kurisi melalui pengkajian aspek biologi dan surplus produksi serta tingkat
pemanfaatan dan keberlanjutannya. Metode penelitian yang digunakan yaitu
metode survei dengan pengambilan sampel secara acak dilakukan pada bulan
September 2022. Data yang dikumpulkan yaitu ukuran panjang (cm) dan berat (g)
Ikan Kurisi dan alat tangkap yang digunakan. Metode analisis yang digunakan
yaitu menggunakan program FiSAT II dan Microsoft Excel. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa sebaran ukuran panjang Ikan Kurisi didominasi pada ukuran
20-21 cm dan beratnya 102-127 g. Pola pertumbuhan Ikan Kurisi adalah
allometrik negatif dengan ukuran Lc
50%
(20,16 cm) > ½ L

(18,35 cm)
mengindikasikan bahwa ukuran ikan sudah layak tangkap. Parameter
pertumbuhan Ikan Kurisi yaitu L

= 36,7 cm; K = 1,1/tahun; t
0
= -0,1362. Pola
rekrutmen Ikan Kurisi terjadi sepanjang tahun dan puncaknya pada bulan JuliAgustus.

Mortalitas total (Z), mortalitas alami (M), dan mortalitas penangkapan
(F) yang diperoleh secara berturut-turut adalah 4,45; 1,83; 2,62. Laju eksploitasi
(E) sebesar 0,59 menunjukkan bahwa eksploitasi dalam kategori over exploited.
Pendugaan potensi lestari (C
MSY
) sebesar 5.107.227 kg dan f
opt
sebesar 2.595 trip.
Tingkat pemanfaatan dan pengupayaan rata-rata Ikan Kurisi sebesar 120% (over
exploited) dan tingkat eksploitasi > 0,5 (fully exploited). Status tingkat
pemanfaatan Ikan Kurisi tahun 2018-2021 telah melampaui batas optimum dan
melebihi batas jumlah TAC yang mengindikasikan bahwa telah terjadi
overfishing.

Kata Kunci: Eksploitasi, Panjang Berat, Parameter Pertumbuhan, Potensi Lestari

ABSTRACT

(Syahwa Husnul Afifah. 26030119130024. Analysis of Utilization Rate
Thredfin Bream (Nemipterus sp.) Resources which Landed at Tasikagung Coastal
Fishing Port (PPP), Rembang. Faik Kurohman and Hendrik Anggi Setyawan).

Threadfin Bream (Nemipterus sp.) is a type of demersal fish that is widely
distributed throughout Indonesian waters. These fish live solitary with slow
movements. This fish has high economic value which is used both fresh and
processed. Market demand for Threadfin Bream leads to unceasing fishing and
threatens this resource. This study aims to determine the status stock of Threadfin
Bream through the assessment of biological aspects and surplus production as
well as the level of utilization and sustainability. The research method used is a
survey method with random sampling carried out in September 2022. The data
that being collected are the length (cm) and weight (g) of the Threadfin Bream
and the fishing gear used. The analysis method was carried out using the FiSAT II
and Microsoft Excel program. The results showed that the distribution of the
length of the Threadfin Bream was dominated at a size of 20-21 cm and weighing
102-127 g. The growth pattern of Threadfin Bream is negative allometric with a
size of Lc
50%
(20,16 cm) > ½ L

(18,35 cm) which indicates that the fish is
feasibly catch. The growth parameters of Threadfin Bream are including L∞ =
36,7 cm; K = 1,1/years; t
0
= -0,1362. The recruitment pattern of Threadfin Bream
occurs throughout the year and peaks in July-August. Total mortality (Z), natural
mortality (M), and capture mortality (F) obtained respectively were 4.45; 1,83;
2.62. An exploitation rate (E) of 0,59 indicates that the exploit is in the over
exploited category. Estimation of sustainable potential (CMSY) is 5.107.227 kg
and f
opt
is 2.595 trip. The average utilization and effort rate of Threadfin Bream is
120% (over exploited) and the exploitation rate is > 0,5 (fully exploited). The
utilization rate status of Threadfin Bream in 2018-2021 has exceeded the optimum
limit and exceeded the limit on the number of TAC indicating that it has been
overfishing.

Keywords: Exploitation, Growth Parameters, Length Weight, Utilization Rate

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Eksploitasi, Panjang Berat, Parameter Pertumbuhan, Potensi Lestari Exploitation, Growth Parameters, Length Weight, Utilization Rate
Subjects: Fisheries And Marine Sciences
Divisions: Faculty of Fisheries and Marine Sciences > Department of Capture Fisheries
Depositing User: pancasila wati
Date Deposited: 05 Jan 2024 08:51
Last Modified: 05 Jan 2024 08:51
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/19819

Actions (login required)

View Item View Item