Search for collections on Undip Repository

PENGARUH PEMBERIAN KUKIS MANGPIS TERHADAP RESISTENSI INSULIN DAN PROFIL LIPID PADA SUBJEK DEWASA DENGAN OBESITAS

Junita Napitupulu, Masdayani (2024) PENGARUH PEMBERIAN KUKIS MANGPIS TERHADAP RESISTENSI INSULIN DAN PROFIL LIPID PADA SUBJEK DEWASA DENGAN OBESITAS. Jurnal AcTION (Aceh Nutrition Journal), 9 (1). ISSN 252-3310 (Unpublished)

[img] Text
ABSTRAK-Masdayani Junita N.pdf

Download (96kB)

Abstract

Latar Belakang: Profil lipid yang tidak normal menjadi penyebab terjadinya penyakit jantung pada obesitas. Peningkatan kadar kolesterol total, LDL (Low Density Lipoprotein), dan TG (trigliserida) serta rendahnya kadar HDL (High Density Lipoprotein) merupakan indikatornya. Serat pangan dan pati resisten dapat menurunkan trigliserida dan resistensi insulin pada subjek obesitas. Trand metode murah, sensitif dan akurat untuk mengetahui status resistensi insulin menggunakan metode indeks TyG.

Tujuan: Menganalisis pengaruh pemberian kukis mangpis terhadap resistensi insulin dan profil lipid pada subjek dewasa dengan obesitas.

Metode: Desain experimental randomized control group pre post test design, dilakukan pada 30 subjek obesitas. Kelompok kontrol 14 subjek dan kelompok intervensi 16 subjek obesitas. Jumlah kukis mangpis yang diberikan 14 keping, dengan 1 kepingnya 16,2 gram selama 28 hari. Teknik pengambilan sampel berdasarkan purposive sampling. Uji beda rerata antar kelompok sebelum dan sesudah intervensi menggunakan uji paired t-test jika data berdistribusi normal, dan uji Wilcoxon jika data berdistribusi tidak normal. Uji beda rerata antar kelompok menggunakan uji independent t-test jika data berdistribusi normal dan uji Mann Whitney jika data tidak berdistribusi normal. Status resistensi insulin menggunakan metode indeks TyG.

Hasil: Pemberian kukis mangpis selama 28 hari dapat memberikan pengaruh pada penurunan kadar trigliserida dengan nilai p ∆ TG (0,001) dan status resistensi insulin dengan indeks TyG p ∆ (0,011).

Simpulan: Setelah dilakukan intervensi selama 28 hari, konsumsi kukis mangpis sebanyak 226,8 gram/hari, tidak memberikan pengaruh terhadap kadar gula darah puasa, tetapi efektif dalam menurunkan kadar TG dan status resistensi insulin.

Kata kunci: Mangpis, Profil Lipid, Resistensi Insulin, Obesitas, Indeks TyG

Item Type: Article
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Master Program in Nutrition Science
Depositing User: Pustakawan Gizi
Date Deposited: 27 Dec 2023 02:18
Last Modified: 27 Dec 2023 02:18
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/19425

Actions (login required)

View Item View Item