Search for collections on Undip Repository

ANALISA KASUS KECELAKAAN PESAWAT LION AIR JT-610 MENURUT PERSPEKTIF HUKUM UDARA TERKAIT TANGGUNG JAWAB PILOT DALAM KESELAMATAN PENERBANGAN._019 HI 2023

Puteri, Santika Ayu Aristawati and Prabandari, Adya Paramita and Susetyorini, Peni (2023) ANALISA KASUS KECELAKAAN PESAWAT LION AIR JT-610 MENURUT PERSPEKTIF HUKUM UDARA TERKAIT TANGGUNG JAWAB PILOT DALAM KESELAMATAN PENERBANGAN._019 HI 2023. Undergraduate thesis, Fakultas Hukum Universitas Diponegoro.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pesawat udara merupakan salah satu sarana transportasi yang sering digunakan oleh orang-orang untuk bepergian jarak jauh maupun jarak dekat. Banyaknya peminat transportasi pesawat udara, keselamatan pesawat udara menjadi hal yang paling diutamakan dalam dunia penerbangan. Dengan tersedianya sarana transportasi udara di Indonesia, maka Indonesia tentunya memiliki berbagai peraturan berkaitan dengan penerbangan sipil. Peraturan penerbangan sipil dibuat agar dapat memberikan perlindungan untuk para penumpang, kru kabin, dan seluruh sarana dan prasarana yang ada di dalam bandar udara maupun di luar bandar udara. Akan tetapi, pada dunia penerbangan terdapat banyak hal yang dapat menyebabkan terjadinya suatu kecelakaan pesawat.
Permasalahan yang diteliti dalam penulisan hukum ini adalah mengenai standar persyaratan pilot hendak terbang dan tanggung jawab maskapai dalam perekrutan pilot ditinjau dari hukum udara. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis normatif, spesifikasi penelitian deskriptif analitis, dan metode pengumpulan data dengan cara studi kepustakaan yang berupa data sekunder. Metode yang digunakan dalam menganalisa data adalah dengan metode kualitatif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa standar perekrutan pilot dan standar persyaratan pilot yang hendak terbang telah sesuai dengan standar yang diatur oleh instrumen hukum udara internasional dan nasional. Hanya saja, pada hasil investigasi kecelakaan pesawat terdapat faktor human error yang menyebabkanterjadinya kecelakaan pesawat JT-610. Atas dasar tersebut, PT. Lion Mentari Airlines menyediakan posko crisis center, pemberian akomodasi dan keberangkatan keluarga korban, dan memberikan kompensasi berupa uang kepada keluarga korban sebagai bentuk pertanggungjawaban atas kecelakaan pesawat yang terjadi.

Kata Kunci : Tanggung Jawab Maskapai, Perekrutan Pilot, Hukum Udara.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Law
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Mr Perpus FH1
Date Deposited: 21 Nov 2023 03:23
Last Modified: 21 Nov 2023 03:23
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/18123

Actions (login required)

View Item View Item