Search for collections on Undip Repository

POLA KEMITRAAN DALAM PENGOPTIMALAN KONSEPECOTOURISM UNTUK PENGEMBANGAN PARIWISATA KARIMUNJAWA DI KABUPATEN JEPARA 03PEM2022

HANI, UMMI (2022) POLA KEMITRAAN DALAM PENGOPTIMALAN KONSEPECOTOURISM UNTUK PENGEMBANGAN PARIWISATA KARIMUNJAWA DI KABUPATEN JEPARA 03PEM2022. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai pola kemitraan dalam pengoptimalan
konsep ecotourism untuk pengembagan pariwisata di Karimunjawa. Dalam hal ini
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jepara yang bertanggung jawab
terhadap penyelenggaraan kepariwisataan di Kabupaten Jepara melakukan
kemitraan/kerja sama dengan pihak lain seperti Dinas Lingkungan Hidup
Kabupaten Jepara dan masyarakat lokal.
Penelitian ini menggunakan teori kemitraan dan konsep ecotourism,
dimana dalam teori kemitraan terdapat indikator yang harus dipenuhi seperti tidak
ada dominasi dari salah satu pihak, keterbukaan dan tidak ada pihak yang
dirugikan atau dapat saling menguntungkan. Selain itu dalam konsep ecotourism
sendiri memiliki ciri bahwa dalam implementasinya, penyelenggaraan pariwisata
harus memerhatikan keberlangsungan lingkungan dan melibatkan masyarakat.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik
pengumpulan data yang dilakukan melalui wawancara, observasi, dan
dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pola kemitraan dalam
pengoptimalan konsep ecotourism untuk pengembangan pariwisata Karimunjawa
melibatkan kerja sama antara Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jepara
dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jepara dan masyarakat lokal
Karimunjawa sudah berjalan dengan baik, dengan pola kemitraan mutualistik,
yaitu adanya persekutuan dua pihak atau lebih yang saling menyadari akan
pentingnya melakukan kemitraan di Karimunjawa dengan prinsip kesetaraan dan
tidak saling mendominasi untuk dapat saling memberikan dan mendapatkan
manfaat lebih, sehingga mudah mencapai tujuan secara lebih optimal. Namun
dalam pelaksanaannya masih terdapat kendala, seperti kurangnya koordinasi antar
pihak (pemerintah, masyarakat), maupun kurangnya pemahaman masyarakat
tentang pemilahan sampah rumah tangga. Berdasarkan permasalahan dan hasil
penelitian, dapat disimpulkan bahwa kemitraan merupakan hal yang penting
dalam upaya pengembangan suatu kawasan, kemitraan dalam pengotimalan
konsep ecotourism untuk pengembangan pariwisata di Karimunjawa penting
untuk mewujudkan pariwisata yang berkelanjutan dengan memerhatikan aspek
lingkungan dan keterlibatan masyarakat lokal.
Kata Kunci: Kemitraan, Pariwisata, Ecotourism/ekowisata

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 17 Nov 2023 06:12
Last Modified: 17 Nov 2023 06:12
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/18047

Actions (login required)

View Item View Item