Search for collections on Undip Repository

PELAKSANAAN TUGAS LURAH TAMBAKAJI DALAM PELAYANAN MASYARAKAT BERDASARKAN PERATURAN DAERAH KOTA SEMARANG NOMOR 2 TAHUN 2021 TENTANG KECAMATAN._044 HTN 2023

Wening, Aji Kartika and Indarja, Indarja and Ramadhan, Diastama Anggita (2023) PELAKSANAAN TUGAS LURAH TAMBAKAJI DALAM PELAYANAN MASYARAKAT BERDASARKAN PERATURAN DAERAH KOTA SEMARANG NOMOR 2 TAHUN 2021 TENTANG KECAMATAN._044 HTN 2023. Undergraduate thesis, Fakultas Hukum Universitas Diponegoro.

Full text not available from this repository.

Abstract

Peraturan Daerah Kota Semarang Nomor 2 Tahun 2021 Tentang Kecamatan mengatur tentang tugas lurah yang harus dilaksanakan. Berdasarkan latar belakang diatas dapat dirumuskan permasalahan yakni bagaimana pelaksanaan tugas lurah pelayanan masyarakat Tambakaji berdasarkan Peraturan Daerah Kota Semarang Nomor 2 Tahun 2021 Tentang Kecamatan dan apa yang menjadi kendala pelaksanaan tugas Lurah pelayanan masyarakat Tambakaji dalam pelayanan masyarakat
Metode pendekatan yang digunakan adalah yuridis normatif yang kemudian pada hasil penelitian dijabarkan dengan deskriptif analitis dilengkapi dengan data sekunder, menggunakan bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, bahan hukum tersier.
Hasil penelitian diperoleh bahwa pelaksanaan tugas lurah pelayanan masyarakat Tambakaji berdasarkan Peraturan Daerah Kota Semarang Nomor 2 Tahun 2021 Tentang Kecamatan adalah Kelurahan Tambakaji memiliki standar pelayanan masyarakat, penanganan pengaduan masyarakat, serta ketersediaan sarana dan prasarana pendukung sesuai Peraturan Walikota Semarang Nomor 9 Tahun 2021, yang menjadi kendala pelaksanaan tugas Lurah pelayanan masyarakat Tambakaji dalam pelayanan masyarakat adalah masyarakat yang dilayani sudah tua, disabilitas yang tidak ada pendamping serta berkas yang kurang memaksa untuk dilayani.
Saran yang dapat dilakukan oleh penulis pertama adalah Pelaksanaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum yang melibatkan pihak swasta. Kedua Memberikan arahan masyarakat dan Penilaian kepuasan terhadap layanan. Kata kunci : Kelurahan, Tugas Lurah, Pelayanan Masyarakat

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Law
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Mr Perpus FH1
Date Deposited: 09 Nov 2023 08:12
Last Modified: 09 Nov 2023 08:12
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/17861

Actions (login required)

View Item View Item