Search for collections on Undip Repository

RASIO MONOSIT/HDL PADA LANSIA DENGAN OBESITAS SARKOPENIA DI KOTA SEMARANG

Yuliana Dewi, Eka and Sulchan, Mohammad and Nuryanto, Nuryanto RASIO MONOSIT/HDL PADA LANSIA DENGAN OBESITAS SARKOPENIA DI KOTA SEMARANG. -. (Unpublished)

[img] Text
Abstrak-eka yuliana.pdf

Download (234kB)

Abstract

Latar belakang: Obesitas sarkopenia pada lansia terjadi karena peningkatan lemak tubuh akibat penurunan massa otot, kekuatan otot, dan atau performa fisik disertai inflamasi. RMH merupakan parameter inflamasi. Peningkatan RMH menyebabkan peningkatan risiko penyakit kardiovaskular. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran RMH pada lansia.
Metode: Jenis penelitian cross sectional dengan 43 subjek di posyandu pada 3 wilayah puskesmas di semarang menggunakan metode cluster random sampling. Data yang diambil adalah lingkar pinggang menggunakan metline, Skeletal Muscle Index (SMI) menggunakan bioimpedance analysis (BIA), Handgrip strength (HGS) menggunakan hand dynamometer jamar, Gait Speed (GS) menggunakan pita ukur 6 meter, monosit menggunakan metode flowcytometri, High Density Lipoprotein (HDL) menggunakan metode langsung (direct method) , RMH dengan cara membagi nilai absolut monosit dan HDL. Analisis bivariat menggunakan uji korelasi Pearson dan rank Spearman, serta uji beda independent t-test dan Mann Whitney.
Hasil: Rerata monosit (0.53±0.17x103µL), HDL (50.40±10.45 mg/dl), dan RMH (0.011±0.004). Subjek yang mengalami monositosis sebesar 4.6% dan 95.6% lainnya normal, 18.6% mempunyai HDL yang rendah, 60.4% HDL normal, dan 20.9% HDL tinggi. Seluruh subjek (100%) mempunyai RMH normal. Status obesitas tidak mempunyai hubungan bermakna dengan rasio monosit/HDL (r=0.203, p=0.192) sedangkan status sarkopenia memiliki hubungan positif dengan RMH (SMI (r=0.511, p=0.000), HGS (r=0.325, p=0.034)). RMH pada laki-laki (0.016±0.003) secara signifikan (p=0.000) lebih tinggi dibandingkan perempuan (0.009±0.003).

Simpulan: RMH pada lansia obesitas sarkopenia masih dalam batas normal. Laki-laki mempunyai RMH lebih tinggi dibandingkan perempuan

Kata kunci: Obesitas, sarkopenia, rasio monosit/HDL, lansia

Item Type: Article
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Depositing User: Pustakawan Gizi
Date Deposited: 06 Oct 2023 06:06
Last Modified: 06 Oct 2023 06:06
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/17009

Actions (login required)

View Item View Item