Search for collections on Undip Repository

REPRESENTASI IDENTITAS ETNIS CINA DALAM FILM DIMSUM MARTABAK (2018) 92kom2023

Audrey, Yolanda (2023) REPRESENTASI IDENTITAS ETNIS CINA DALAM FILM DIMSUM MARTABAK (2018) 92kom2023. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
Cover.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (511kB)
[img] Text
Bab 1.pdf - Submitted Version

Download (383kB)
[img] Text
Bab 2.pdf - Submitted Version

Download (131kB)
[img] Text
Bab 3.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (902kB)
[img] Text
Bab 4.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (160kB)
[img] Text
Bab 5.pdf - Submitted Version

Download (111kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (112kB)
[img] Text
Lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Sentimen Anti-Cina yang disebarkan sejak zaman kolonial Belanda dan munculnya peraturan-peraturan yang memberatkan etnis Cina menjadi latar belakang menetapnya stereotip maupun tindakan diskriminasi sampai saat ini. Akibatnya, film-film yang mengangkat isu mengenai etnis Cina menghadirkan stereotip yang mengakar kuat pada konstruksi budaya masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui representasi identitas dan interseksionalitas etnis Cina dalam film Dimsum Martabak. Penelitian ini menggunakan Identity Negotiation Theory, paradigma konstruktivisme, serta teknik analisis data yang menggunakan analisis semiotika John Fiske. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa identitas etnis Cina yang digambarkan dalam film menormalisasi dan menegaskan stereotip yang diyakini masyarakat luas. Selain itu, interseksi etnis Cina yang ditampilkan dalam film masih sulit ditemukan. Adapun stereotip yang ditampilkan pada film berupa eksklusivitas etnis Cina dan dominasi etnis Cina dalam bidang ekonomi dan bisnis. Eksklusivitas etnis Cina dalam film ditampilkan melalui unsur budaya yang masih berorientasi dan diadaptasi dari budaya China, sulit berbaur dan terbuka dengan budaya yang berbeda, serta menjatuhkan orang lain yang berbeda budaya. Dominasi etns Cina dalam bidang ekonomi dan bisnis ditunjukkan melalui penggambaran tokoh-tokoh etnis Cina sebagai pengusaha yang berasal dari keluarga kaya. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, rekomendasi bagi penelitian selanjutnya adalah mengkaji bentuk-bentuk stereotip dalam berbagai media dengan menggunakan teori komunikasi budaya yang lebih bervariasi, serta menambahkan rujukan mengenai identitas etnis Cina dan stereotip di dalamnya untuk kedalaman dan kebaruan penelitian.


Kata Kunci: Etnis Cina, Stereotip, Representasi Identitas

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 29 Sep 2023 08:17
Last Modified: 02 Nov 2023 06:15
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/16767

Actions (login required)

View Item View Item