Hana Pertiwi, Zahwa and Nur Afifah, Diana and Rahadiyanti, Ayu and Adi Murbawani, Etisa Analisis Asam Amino dan Mutu Protein Biskuit Substitusi Isolat Protein Kedelai dan Tepung Biji Labu Kuning untuk Penderita TB-RO. -. (Unpublished)
Text
Abstrak-Zahwa Hana.pdf Download (239kB) |
Abstract
Latar Belakang: Isolat protein kedelai dan tepung biji labu kuning merupakan bahan pangan sumber protein. Isolat protein kedelai mengandung semua asam amino esensial dengan daya cerna protein mencapai 95%. Biji labu kuning memiliki kandungan protein yang merupakan gabungan dari asam amino yang memiliki jenis asam amino lengkap. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kandungan asam amino dan mutu protein biskuit.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan desain rancangan acak lengkap (RAL) satu faktor yaitu formulasi biskuit substitusi isolat protein kedelai dan tepung biji labu kuning yang terdiri dari tiga kelompok perlakuan yang kemudian dianalisis asam amino dan nilai cerna protein. Data diolah dengan menggunakan analisis univariat.
Hasil: Kandungan asam amino total tertinggi pada F1 yaitu sebesar 15,77 ± 0,08. Jenis asam amino yang paling tinggi pada ketiga formulasi adalah glutamat. Nilai cerna protein yang paling tinggi pada F0 yaitu sebesar 30,17 ± 2,52.
Simpulan: Terdapat peningkatan total asam amino pada biskuit dengan substitusi isolat protein kedelai dan tepung biji labu kuning. Akan tetapi pada nilai cerna protein, biskuit dengan substitusi mengalami penurunan dibandingkan dengan biskuit tanpa substitusi.
Kata kunci: asam amino, mutu protein, isolat protein kedelai, tepung biji labu kuning, biskuit
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science |
Depositing User: | Pustakawan Gizi |
Date Deposited: | 22 Sep 2023 07:43 |
Last Modified: | 22 Sep 2023 07:43 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/16544 |
Actions (login required)
View Item |