Search for collections on Undip Repository

RANCANG BANGUN ALAT PENGGULUNG KUMPARAN MOTOR LISTRIK OTOMATIS

Kholiq, Malika Nuraziza (2023) RANCANG BANGUN ALAT PENGGULUNG KUMPARAN MOTOR LISTRIK OTOMATIS. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
S_Malika Nuraziza Kholiq.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img] Text
S_Malika Nuraziza Kholiq-COVER.pdf - Submitted Version

Download (472kB)
[img] Text
S_Malika Nuraziza Kholiq-BAB 1.pdf - Submitted Version

Download (80kB)
[img] Text
S_Malika Nuraziza Kholiq-DAPUS.pdf - Submitted Version

Download (132kB)

Abstract

Motor listrik merupakan salah satu tenaga penggerak utama untuk memutar
banyak mesin di industri. Kumparan pada motor listrik merupakan kawat tembaga
yang dilapisi resin (kawat email) yang dililit berulang kali. Proses penggulungan
kawat email untuk kumparan motor listrik masih banyak dijumpai dengan memutar
handle secara manual sesuai jumlah gulungan yang diinginkan. Kendala yang
umumnya terjadi yaitu kecepatan penggulungan tidak konsisten dan hasilnya dapat
tidak sesuai dengan yang diinginkan. Hal ini disebabkan harga alat penggulung
otomatis cukup mahal dan umumnya diproduksi di luar negeri. Dengan piranti
mikrokontroler, maka dapat dibuat alat penggulung kumparan motor listrik yang
dapat bergerak secara otomatis. Alat ini menggunakan mikrokontroler arduino uno
yang dilengkapi sistem antarmuka dengan masukan maksimal jumlah gulungan
kumparan yaitu 9999 gulungan dan kecepatan penggulungan kumparan yaitu 70
RPM. Dalam alat ini, terdapat motor stepper sebagai penggerak penggulung
kumparan, serta rotary encoder sebagai sensor posisi pergerakan alat saat proses
berlangsung yang dapat memberikan feedback ke mikrokontroler. Objek yang
digunakan berupa kawat email dengan ukuran 0,6 mm. Dengan pembuatan alat
penggulung kumparan motor listrik otomatis ini didapatkan proses penggulungan
kumparan motor listrik dengan tingkat ketelitian kecepatan penggulungan
kumparan sebesar 98% dan tingkat ketelitian jumlah gulungan kumparan sebesar
99,83%.
Kata Kunci : Kumparan Motor Listrik, Penggulung Kumparan, Arduino Uno,
Kawat Email, Otomatis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kumparan Motor Listrik, Penggulung Kumparan, Arduino Uno, Kawat Email, Otomatis.
Subjects: Engineering
Divisions: School of Vocation > Diploma in Instrumentasi and Electronics
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 22 Sep 2023 03:58
Last Modified: 22 Sep 2023 03:58
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/16517

Actions (login required)

View Item View Item