Search for collections on Undip Repository

PEMBUATAN BOARD GAME J-MAWARI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA JEPANG DASAR UNTUK PEMULA: PEMBUATAN KONSEP DAN DESAIN 初心者向けの基礎的な日本語学習のためのボードゲー ム J-Mawari の制作:コンセプトとデザインの作成

KURNIAWAN, AFIZAL NURADHIM (2023) PEMBUATAN BOARD GAME J-MAWARI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA JEPANG DASAR UNTUK PEMULA: PEMBUATAN KONSEP DAN DESAIN 初心者向けの基礎的な日本語学習のためのボードゲー ム J-Mawari の制作:コンセプトとデザインの作成. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
S_AFIZAL NURADHIM KURNIAWAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
ABSTRAK_AFIZAL NURADHIM KURNIAWAN.pdf - Published Version

Download (154kB)

Abstract

Pembuatan J – MAWARI ini bertujuan untuk membantu memudahkan
pembelajar bahasa Jepang khususnya mahasiswa tingkat pemula dan juga
diharapkan agar pembelajar bahasa Jepang tidak mudah bosan untuk belajar bahasa
Jepang dan diharapkan dapat mendorong minat belajar siswa juga kemampuan
siswa karena media tersebut dibuat dengan menyesuaikan materi tingkat pemula
bahasa Jepang
Untuk membuat J – MAWARI ini menggunakan metode Penelitian dan
Pengembangan (Research and development) dengan 10 tahap, yaitu potensi dan
masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba
produk, revisi produk, uji coba pemakaian, revisi produk, produksi masal. J –
MAWARI di buat dengan menggunakan beberapa aplikasi editing yaitu canva dan
photoshop.
Validasi produk ini dilakukan dengan dosen pembimbing dan di ujicobakan
pada mahasiswa Universitas Diponegoro Sekolah Vokasi Jurusan Bahasa Asing
Terapan Semester II sebanyak 2 kali. Uji coba ini mendapat hasil yang sangat baik,
dalam kuisioner dapat disimpulkan bahwa J – MAWARI merupakan permainan
yang sangat mudah dipahami dan tidak rumit. Selain itu produk ini dinilai layak
dijadikan sebagai media pembelajaran bahasa Jepang untuk pemula, J – MAWARI
juga dinilai sudah sesuai dengan pembelajaran yang ada di kelas.
Kata kunci: J- MAWARI, Media Pembelajaran, Bahasa Jepang

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: J- MAWARI, Media Pembelajaran, Bahasa Jepang
Subjects: Humanities
Divisions: School of Vocation > Diploma in Japanese
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 01 Sep 2023 04:06
Last Modified: 15 Sep 2023 09:01
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/15913

Actions (login required)

View Item View Item