Search for collections on Undip Repository

PRODUKSI VIDEO INSTAGRAM REELS DALAM MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT TERHADAP HAK PEREMPUAN DAN ANAK PADA DP3A KOTA SEMARANG

SOFIA, DINA (2023) PRODUKSI VIDEO INSTAGRAM REELS DALAM MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT TERHADAP HAK PEREMPUAN DAN ANAK PADA DP3A KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
S_DINA SOFIA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK_DINA SOFIA.pdf - Published Version

Download (43kB)

Abstract

Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Semarang
ialah merupakan unsur pelaksanaan urusan pemerintah Kota Semarang bidang
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak yang terbentuk berdasarkan Peraturan
Daerah Kota Semarang No. 14 Tahun 2016. DP3A Kota Semarang dibentuk untuk membantu
para wanita dan anak yang mengalami kekerasan. DP3A Kota Semarang memiliki sosial
media instagram yang dimanfaatkan untuk memberikan informasi serta mengedukasi
masyarakat Kota Semarang. Berdasarkan hasil wawancara terhadap Bidang Pemberdayaan
Masyarakat dan Data Informasi, Konten instagram dinilai masih kurang aktif dan variatif
dalam mengedukasi masyarakat. Oleh karena itu, tujuan project ini adalah menghasilkan
produksi konten instagram reels guna mengedukasi serta meningkatkan kesadaran masyarakat
mengenai hak perempuan dan anak di Kota Semarang. Penyusunan Tugas Akhir ini
menggunakan metode pengkaryaan diantaranya pra produksi, produksi, dan pasca produksi.
Hasil dari penyusunan Tugas Akhir ini yaitu terciptanya sepuluh video konten instagram reels
dan modul pembuatan video reels.
Kata Kunci : DP3A Kota Semarang, Instagram Reels, Kesadaran Masyarakat, Produksi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: DP3A Kota Semarang, Instagram Reels, Kesadaran Masyarakat, Produksi
Subjects: Humanities
Divisions: School of Vocation > Diploma in Public Relations
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 29 Aug 2023 08:19
Last Modified: 18 Sep 2023 04:10
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/15794

Actions (login required)

View Item View Item