Search for collections on Undip Repository

ANALISIS KOMPARASI KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN SUBSEKTOR OTOMOTIF DAN KOMPONEN YANG TERDAFTAR DI BEI SEBELUM DAN SELAMA PANDEMI COVID-19 PERIODE 2018-2021

NINGRUM, LINDA AYU (2022) ANALISIS KOMPARASI KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN SUBSEKTOR OTOMOTIF DAN KOMPONEN YANG TERDAFTAR DI BEI SEBELUM DAN SELAMA PANDEMI COVID-19 PERIODE 2018-2021. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
Cover.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab 1.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab 2.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab 3.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
Bab 4.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (732kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (543kB)

Abstract

Pandemi Covid-19 memicu gejolak masif ketidakpastian dan dampak kepada kesehatan, mobilitas populasi, kegiatan sosial dan pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan ekonomi yang menurun menyebabkan kegiatan usaha dalam suatu perusahaan mengalami perubahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kinerja keuangan perusahaan subsektor otomotif dan komponen yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia sebelum dan selama pandemi Covid-19 periode 2018-2021.
Populasi yang digunakan adalah perusahaan dalam subsektor otomotif dan komponen yang tercatat dalam Bursa Efek Indonesia, dengan sampel penelitian yang ditentukan dengan metode purposive sample berdasarkan kriteria yaitu perusahaan yang telah mempublikasikan laporan keuangan dan tahunannya sampai dengan tahun 2021 dan didapatkan sejumlah 10 perusahaan sebagai sampel penelitian. Tipe penelitian yang digunakan adalah Penelitian Komparatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Metode analisis data dengan Uji Deskriptif, Uji Normalitas danUji Beda (Paired Sample T Test dan Wilcoxon Signed Ranked), melalui pengelolaan data software SPSS versi 26.
Hasil penelitian memperlihatkan bahwa tidak terdapat perbedaan signifikan pada Likuiditas ditinjau melalui current ratio, dan Profitabilitas melalui return on asset, return on equity dan net profit margin pada perusahaan subsektor otomotif dan komponen antara periode sebelum dan selama pandemi. Sementara Aktivitas perusahaan ditinjau melalui receivable turnover dan total asset turnover menunjukan perbedaan signifikan antara periode sebelum dan selama pandemi.
Saran dari penelitian ini bagi perusahaan dalam subsektor otomotif dan komponen untuk memperhatikan pengelolaan aset demi mempercepat laju pertumbuhan pasca pandemi. Kemudian adanya proyeksi pemulihan usaha yang dapat dipertimbangkan investor untuk menginvestasikan pada subsektor otomotif dan komponen.

Kata Kunci: Pandemi Covid-19, Kinerja Keuangan, Likuiditas, Profitabilitas, Aktivitas

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Business Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 23 Jun 2023 04:32
Last Modified: 23 Jun 2023 04:32
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13880

Actions (login required)

View Item View Item