Search for collections on Undip Repository

VALUASI EKONOMI EKOWISATA MANGROVE DI KAWASAN HUTAN MANGROVE TUNGGULSARI, TAYU, PATI (22ik677)

FEBRIYANI, ADINDA (2022) VALUASI EKONOMI EKOWISATA MANGROVE DI KAWASAN HUTAN MANGROVE TUNGGULSARI, TAYU, PATI (22ik677). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Cover Adinda Febriyani 22ik677.pdf

Download (487kB)

Abstract

Adinda Febriyani. 26040118120053. Valuasi Ekonomi Ekowisata
Mangrove di Kawasan Hutan Mangrove Tunggulsari, Tayu, Pati. (Rudhi
Pribadi dan Nirwani Soenardjo).
Ekosistem mangrove merupakan komunitas vegetasi pantai tropis dan
sub tropis yang didominasi oleh beberapa jenis pohon mangrove yang mampu
tumbuh dan berkembang pada daerah pasang surut pantai berlumpur.
Ekowisata merupakan salah satu pemanfaatan kawasan pesisir secara
berkelanjutan. Ekowisata hutan mangrove sejalan dengan upaya pelestarian
kawasan pesisir dengan langkah konservasi ekosistem hutan secara nyata.
Penilaian kawasan ekowisata dapat dilakukan menggunakan Travel Cost
Method, yaitu besarnya biaya yang dikeluarkan pengunjung selama melakukan
wisata untuk memperkirakan nilai ekonomi sumberdaya alam dan lingkungan
ekowisata. Tujuan dari penelitian ini, yaitu mengetahui nilai ekonomi kawasan
ekowisata mangrove Tunggulsari, Tayu, Pati menggunakan Travel Cost
Method (TCM) dan Analisis WTP (Willingness To Pay). Metode yang
digunakan dalam penelitian ini mengacu pada metode deskriptif eksploratif
dengan melakukan survey kepada pengunjung. Hasil yang didapatkan adalah
nilai ekonomi Ekowisata Mangrove Tunggulsari sebesar
Rp.8.746.781.706,00/tahun. Nilai ekonomi tersebut diperoleh dengan
mengalikan rata-rata biaya individu responden yang dikeluarkan selama
melakukan kunjungan yaitu sebesar Rp.109.778,00 dengan jumlah pengunjung,
yang didapatkan dari data tahun 2021 sebesar 79.677 pengunjung, sedangkan
nilai WTP berdasarkan tiket masuk adalah Rp.5.000,00.
Kata kunci: Ekowisata Mangrove, Valuasi Ekonomi, Travel Cost Method,
Willingness to Pay

ABSTRACT
Adinda Febriyani. 26040118120053. Economic Valuation of
Mangrove Ecotourism in Mangrove Forest Area of Tunggulsari, Tayu, Pati.
(Rudhi Pribadi and Nirwani Soenardjo).
The mangrove ecosystem is a tropical and sub-tropical coastal
vegetation community which is dominated by several types of mangrove trees
that are able to grow and develop in muddy coastal tidal areas. Ecotourism is
one of the sustainable use of coastal areas. Mangrove forest ecotourism is in
line with efforts to preserve coastal areas with real forest ecosystem
conservation measures. The assessment of ecotourism areas can be carried out
using the Travel Cost Method, which is the amount of costs incurred by visitors
during tourism to estimate the economic value of natural resources and the
ecotourism environment. This study aims to determine the economic value of
the mangrove ecotourism area of Tunggulsari, Tayu, Pati using the Travel
Cost Method (TCM) and WTP (Willingness To Pay) analysis. The method used
in this study refers to the descriptive exploratory method by conducting a
survey to visitors. The results obtained are the economic value of the
Tunggulsari Mangrove Ecotourism of Rp.8,746,781,706,00/year. The economic
value is obtained by multiplying the average individual respondent's expenses
incurred during the visit, which is Rp.109,778.00 with the number of visitors,
which is obtained from the 2021 data of 79,677 visitors, while the WTP value
based on the entrance ticket is Rp.5,000.00.
Keywords: Mangrove Ecotourism, Economic Valuation, Travel Cost Method,
Willingness to Pay

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Ekowisata Mangrove, Valuasi Ekonomi, Travel Cost Method, Willingness to Pay, Mangrove Ecotourism, Economic Valuation, Travel Cost Method
Subjects: Fisheries And Marine Sciences
Divisions: Faculty of Fisheries and Marine Sciences > Department of Marine Science
Depositing User: pancasila wati
Date Deposited: 26 May 2023 03:08
Last Modified: 26 May 2023 03:08
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13098

Actions (login required)

View Item View Item