Search for collections on Undip Repository

RANCANG BANGUN KONTROL TEGANGAN PADA MINIATUR GENERATOR SINKRON 3 FASA DENGAN PENGENDALI PID (PROPORTIONAL INTEGRAL DERIVATIVE) BERBASIS ARDUINO MEGA 2560

SAFII, MA’ARIF (2021) RANCANG BANGUN KONTROL TEGANGAN PADA MINIATUR GENERATOR SINKRON 3 FASA DENGAN PENGENDALI PID (PROPORTIONAL INTEGRAL DERIVATIVE) BERBASIS ARDUINO MEGA 2560. Diploma thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
TA_Safii Ma'Arif.pdf - Submitted Version

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK
Generator adalah alat yang dapat mengkonversikan energi mekanik menjadi
energi listrik. Generator dapat menghasilkan listrik dikarenakan adanya putaran
pada rotot yang digerakan oleh prime mover serta adanya proses induksi
elektromagnetik antara rotor dan stator. Apabila generator diberi beban akan
membuat penurunan pada tegangan keluaran. Semakin besar beban yang diberikan
semakin besar juga penurunan yang akan terjadi. “Rancang Bangun Kontrol
Tegangan Pada Miniatur Generator Sinkron 3 Fasa Dengan Pengendali Pid
(Proportional Integral Derivative) Berbasis Arduino Mega 2560” adalah alat yang
dapat menstabilkan tegangan keluaran pada generator 3 fasa secara otomatis dengan
menggunakan kontrol PID (Proportional Integral Derivative). Meskipun generator
diberikan beban yang berubah-ubah, tegangan keluaran generator dapat stabil pada
nilai set point. Sensor tegangan AC digunakan untuk membaca tegangan keluaran
yang dihasilkan generator dan digunakan sebagai umpan balik untuk kontrol PID.
Hasil dari kontrol PID tersebut dalam bentuk nilai PWM yang akan diberikan
Arduino ke Buck Converter. Berdasarkan percobaan yang dilakukan dengan
menggunakan metode trial and error didapatkan hasil parameter PID yaitu: Kp =
80; Ki = 5, Kd = 10; berdasarkan hasil percobaan yang dilakukan keluaran dari
generator sudah dapat stabil pada 6VAC pada kondisi berbeban maupun tidak
berbeban.
Kata Kunci: Generator, Buck Converter, PID

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Generator, Buck Converter, PID
Subjects: Engineering
Divisions: School of Vocation > Diploma in Electrical Engineering
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 11 Aug 2023 04:42
Last Modified: 11 Aug 2023 04:42
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13035

Actions (login required)

View Item View Item