Search for collections on Undip Repository

Review desain Sistem Drainase, Kelurahan Jaka Mulya, Kota Bekasi Dengan Penerapan Sustainable Urban Drainage Systems(SUDS)

Aditya R, Brama (2023) Review desain Sistem Drainase, Kelurahan Jaka Mulya, Kota Bekasi Dengan Penerapan Sustainable Urban Drainage Systems(SUDS). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Repository_Brama Aditya.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi merupakan kawasan permukiman padat penduduk yang mengalami permasalahan pada pengaliran limpasan air hujan. Menurunnya kemampuan drainase dalam menampung air sedikitnya lahan terbuka yang meresapkan air hujan ke dalam tanah yang menyebabkan beberapa lokasi dalam daerah ini mengalami banjir. Tujuan perencanaan adalah melakukan review kondisi eksisting sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi, melakukan analisis hidrologi dan hidraulika menggunakan software EPA SWMM 5.1., melakukan review desain sistem drainase dengan konsep Sustainable Urban Drainage System (SUDS) di Kelurahan Jaka Mulya., rencana Anggaran Biaya (RAB) sistem drainase Kelurahan Jaka Mulya baik untuk maintenance dan/atau untuk penerapan Sustainable Urban Drainage System (SUDS).
Pemodelan dilakukan menggunakan kala ulang hujan 2 tahun untuk analisa kondisi eksisting dan 10 tahun untuk analisa pembaharuan infrastruktur. Hasil yang didapatkan berupa Kondisi eksisting drainase pada Kelurahan Jaka Mulya Kota Bekasi yang
bermasalah serta lokasi dengan ketinggian cukup rendah yang menyebabkan 27 saluran mengalami banjir. Dalam menanggulangi hal ini dilakukan penanggulangan banjir dengan
Perubahan Dimensi dan pengaplikasian Sustainable Urban Drainage System (SUDS) yang dilakukan dengan teknologi Rain Water Harvesting sebanyak 9456 unit tangki rain barrel,
Biopori dengan pipa PVC 6” dan Panjang 1,5 m sebanyak 15860 unit, dan Sumur Resapan berdiameter 1 m dengan kedalaman 3 m sebanyak 2066 unit. Hasil didapatkan bahwa metode perubahan dimensi menghasilkan penurunan 64% sementara metode SUDS dan Perubahan dimensi yang dilakukan secara bersamaan berhasil menurunkan volume banjir sebanyak 99,9%. Anggaran yang perlu dihabiskan untuk mengaplikasikan solusi diatas
adalah Rp.106.441.422.000,00 atau seratus enam milliar empat ratus empat puluh satu juta empat ratus dua puluh dua ribu rupiah.
Kata Kunci : Kelurahan Jaka Mulya, EPA SWMM, Drainase, SUDS

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Depositing User: anik riyanti
Date Deposited: 31 Mar 2023 07:31
Last Modified: 31 Mar 2023 07:31
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/12316

Actions (login required)

View Item View Item