Search for collections on Undip Repository

SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN VAKSIN COVID-19 BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER

Wijaya, Chandra Purnama (2021) SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN VAKSIN COVID-19 BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
JUDUL.pdf

Download (882kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (83kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (299kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (723kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (75kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (873kB)

Abstract

Pandemi Covid-19 telah melanda dunia, sehingga mengharuskan perubahan pola hidup
manusia. Masih belum ditemukan obat yang bisa menyembuhkan penyakit Covid-19, namun sudah
ditemukan vaksin yang diharapkan dapat mencegah penularan Covid-19. Salah satu penyebab
penularan sangat dipengaruhi dari terjadinya kerumunan, oleh sebab itu pelaksanaan vaksinasi
perlu diatur. Pendaftaran vaksinasi yang ada masih banyak dilakukan dengan cara calon penerima
vaksin datang langsung ke tempat pelaksana vaksinasi untuk mendaftarkan diri sehingga
kerumunan masih belum dapat dihindari. Untuk menanggulangi masalah tersebut maka para
pelaksana vaksinasi diperlukan ketersediaan sistem aplikasi yang dapat mendukung pelaksanaan
vaksinasi, dan bisa diakses dengan mudah, sehingga para calon peserta vaksinasi dapat mendaftar
dengan memilih jadwal, kapan dirinya harus datang ditempat pelaksana vaksinasi untuk
mendapatkan vaksin. Dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi dan sebagai
implementasi, perlu dibuat sistem informasi pendaftaran vaksin Covid–19 berbasis web
menggunakan framework codeigniter.
Sistem informasi pendaftaran vaksin Covid–19 dibuat dengan menggunakan teknologi
PHP, HTML5, Javascript, dan CSS, serta dilengkapi dengan kerangka kerja Codeigniter yang
mempercepat pembuatan sistem. Sistem informasi yang dibuat menggunakan basis data MySQL.
Proses pengembangan sistem informasi ini menggunakan tahapan System Development Life Cycle
(SDLC) dan dengan metode Waterfall.
Hasil akhir yang didapatkan dari proses pengembangan sistem informasi pendaftaran
vaksin Covid-19 adalah terealisasinya suatu aplikasi berbasis web yang mempermudah pengguna
sebagai pengelola dapat menyelenggarakan vaksinasi dengan baik, dan sebagai peserta dapat
mendaftarkan vaksinasi dengan mudah. Aplikasi ini meningkatkan keakuratan, efektivitas, efisiensi,
dan mobilitas, dan kerumunan dapat dihindari di tengah Pandemi Covid–19.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Sistem informasi, Pendaftaran, Vaksin, Pandemi, Covid–19.
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Computer Engineering
Depositing User: Teknik Komputer
Date Deposited: 24 Mar 2023 07:00
Last Modified: 10 May 2023 02:33
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/12131

Actions (login required)

View Item View Item