Search for collections on Undip Repository

PENGARUH PEMBERIAN ASIATIC ACID SUBKONJUNGTIVA TERHADAP MEDIATOR INFLAMASI TUMOR NECROSIS FACTOR ALPHA PASCA TRABEKULEKTOMI (Studi Eksperimental pada Kelinci New Zealand)

PUTRI, ASTIDYA MIRANTI and Maharani, Maharani and Wildan, Arief and Nugroho, Trilaksana (2022) PENGARUH PEMBERIAN ASIATIC ACID SUBKONJUNGTIVA TERHADAP MEDIATOR INFLAMASI TUMOR NECROSIS FACTOR ALPHA PASCA TRABEKULEKTOMI (Studi Eksperimental pada Kelinci New Zealand). Masters thesis, universitas diponegoro.

[img] Text (ABSTRAK)
ASTIDYA MIRANTI PUTRI - 22090116320011 - TESIS - ABSTRAK.pdf

Download (199kB)

Abstract

Pendahuluan: Tumor Necrotic Factor Alpha (TNF-α) pada mata berpartisipasi dalam patogenesis penyakit inflamasi, edema, neovaskular, dan neurodegeneratif. Semakin tinggi kadar TNF-α pada luka, menandakan proses inflamasi sedang berlangsung. Asiatic acid (AA) merupakan triterpenoid pentasiklik yang berasal dari tanaman obat tropis Centella asiatica. AA memiliki kemampuan untuk mengatur sitokin pro-inflamasi, mencegah perkembangan gangguan inflamasi imun, dan terbukti mempengaruhi pertumbuhan sel dan proliferasi pada jaringan yang cedera.
Tujuan: Menentukan pengaruh Asiatic acid subkonjungtiva terhadap ekspresi TNF-α konjungtiva kelinci New Zealand pasca trabekulektomi.
Metode: Sebanyak 14 kelinci putih New Zealand dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok kontrol dan kelompok perlakuan. Kelompok perlakuan diberi Asiatic acid 0.4mg/0.5 ml subkonjungtiva pasca trabekulektomi. ekspresi TNF-α dinilai dengan pemeriksaan imunohistokimia. Perbedaan antara kedua kelompok diuji secara statistik dengan uji Mann Whitney Test.
Hasil: Dari hasil uji Mann Whitney berdasarkan Allred Score ekspresi TNF-α konjungtiva antara kelompok perlakuan dan kelompok kontrol didapatkan nilai p < 0,05, sehingga dikatakan bermakna dengan penjabaran 57,1% efek besar (75%) pada kelompol perlakuan dan 14,3% efek besar (75%) pada kelompok kontrol. Yang diharapkan dari penelitian ini efek besar ditemukan pada kelompok kontrol.
Simpulan: Pemberian Asiatic Acid subkonjungtiva tidak berpengaruh terhadap ekpresi TNF-α konjungtiva kelinci New Zealand pasca trabekulektomi
Kata kunci: Asiatic acid, ekspresi TNF-α, Trabekulektomi, Glaukoma

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Asiatic acid, ekspresi TNF-α, Trabekulektomi, Glaukoma
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Master Program of Specialist Medical
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 15 Mar 2023 06:37
Last Modified: 15 Mar 2023 06:37
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/12013

Actions (login required)

View Item View Item