Search for collections on Undip Repository

PERTUMBUHAN Chlorella vulgaris PADA MEDIA LIMBAH TAMBAK UDANG(22ik436)

BANAFSAJ, KARINA ARIJ (2022) PERTUMBUHAN Chlorella vulgaris PADA MEDIA LIMBAH TAMBAK UDANG(22ik436). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
COVER KARINA Arij 22ik 436.pdf

Download (1MB)

Abstract

RINGKASAN
Karina Arij Banafsaj, 260 201 16 140 143. Pertumbuhan Chlorella vulgaris pada
Media Limbah Tambak Udang (Subagiyo dan Gunawan Widi Santosa)
Air limbah dari akuakultur biasanya memiliki kandungan air yang tinggi
nutrisi seperti nitrogen dan fosfor, total padatan tersuspensi, padatan tersuspensi
yang mudah menguap, kebutuhan biokimia untuk oksigen dan kebutuhan kimia
untuk oksigen. Penumpukan limbah padat di dalam kultur harus dihindari karena
ketika terurai, hal tersebut dapat menyebabkan penipisan oksigen dan toksisitas
amonia yang berkontribusi untuk eutrofikasi dan nitrifikasi pada ekosistem yang
teralirkan limbah. Upaya untuk meningkatkan pengolahan limbah merupakan
upaya pemanfaatan budidaya udang untuk budidaya pakan alami, salah satunya
adalah Chlorella vulgaris dengan kandungan nutrisi yang cukup sempurna yang
mengandung protein, asam amino, asam lemak tak jenuh, vitamin C, K, B1, B6,
B12, dan beta karoten. Kultivasi Chlorella vulgaris yang berhasil sangat
bergantung pada ketersediaan unsur hara terutama nitrogen dan fosfor. Sejumlah
penelitian menggunakan Chlorella pada kultur air limbah untuk mendapatkan
biomassa dengan teknik budidaya yang sederhana dan murah telah berhasil
dilaksanakan. Meskipun sudah ada beberapa penelitian mengenai pengolahan air
limbah dengan kadar bahan organik yang tinggi, terutama air payau dan air limbah
laut. Tujuan dlakukan kultur ini yaitu untuk mengetahui pertumbuhan Chlorella
vulgaris yang dikultivasi dengan menggunakan limbah tambak udang.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental
laboratoris. Perlakuan yang diberikan berupa perbedaaan dosis limbah tambak
udang dengan 4 taraf perlakuan dan 3 ulangan. Keempat dosis tersebut adalah A
(dosis limbah 25%); B (dosis limbah 50%); C (dosis limbah 75%); dan D (dosis
limbah 100%) dengan 3 kali ulangan. Parameter yang diamati pada penelitian ini
adalah kepadatan sel dan laju pertumbuhan spesifik Chlorella vulgaris.
Pertumbuhan sel harian dan laju pertumbuhan spesifik sel Chlorella
vulgaris berturut-turut yaitu 939,66 sel/mL dan 0,283. Chlorella vulgaris dapat
tumbuh dengan diberikan perlakuan limbak tambak udang sebagai media kultur
alga. Hal ini dibuktikan dengan hasil pertumbuhan harian dan laju pertumbuhan
spesifik. Chlorella vulgaris pada penelitian ini dapat tumbuh dengan dosis 50%
memberikan dampak pada produksi Chlorella vulgaris tertinggi.
Kata kunci : Chlorella vulgaris, pertumbuhan harian, laju pertumbuhan spesifik

SUMMARY
Karina Arij Banafsaj, 260 201 16 140 143. Growth of Chlorella vulgaris Using
Shrimp Waste as A Growth Media (Subagiyo and Gunawan Adi Santoso).
Wastewater from aquaculture activity basically contains high nutrient
water such as nitrogen and phosphor, total suspended solids, total volatile
suspended solids, biochemistry needs for oxygen and chemsitry needs for oxygen.
Solid wste accumulation inside the culture system should be avoided because when
its unraveled, it is causing oxygen depetion and ammonia toxicity that contributes
eutrophication and nitriphication of ecosystems receiving effluent. Efforts for waste
treatment is an effort shrimpe utilization for natural feed cultivation, one of them is
Chlorella vulgaris with a fairly perfect nutritional content containing protein,
amino acids, unsaturated fatty acids, vitan C, K, B1, B6, B12, and beta carotene.
Successful cultivation of Chlorella vulgaris is very dependent on availability of
nutrients especially nitrogen and phosphor. Chlorella in wastewater culture to
obtain biomass with a simple and inexpensive cultivation technique has been
successfully implemented. Even though there are some researches about waste
water management with high organic contents, especially brachkich water and
marine wastewater. The purpose of this culture is for knowing Chlorella ulgaris
growth which cultivates using shrimpe wastewater.
The method used in this research was laboratory experiment. The
treatments given in this research were shrimp wastewater dose differences with 4
levels of treatment three times treatment. Those 4 dosages were A (25% waste
dosage), B (50% waste dosage), C (75% waste dosage), D (100% waste dosage) in
three times repeat. The parameters observed in this study were daily growth rate
and specific growth rate of Chlorella vulgaris.
Daily cellular growth and specific growth rate of Chlorella vulgaris were
939,66 cells/mL and 0,283. Chlorella vulgaris could grow with the wastewater
treatment implemented as an algae cultivation media. This study proved with the
daily growth and specific growth rate. Chlorella vulgaris on this study could grow
with 50% wastewater dosage, this gave impact on the highest of Chlorella vulgaris
production.
Keywords : Chlorella vulgaris, daily growth, specific growth rate

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Chlorella vulgaris, pertumbuhan harian, laju pertumbuhan spesifik, daily growth, specific growth rate
Subjects: Fisheries And Marine Sciences
Divisions: Faculty of Fisheries and Marine Sciences > Department of Marine Science
Depositing User: pancasila wati
Date Deposited: 26 Jan 2023 02:16
Last Modified: 19 May 2023 07:12
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/11463

Actions (login required)

View Item View Item