Search for collections on Undip Repository

TIPE CINTA DALAM NOVEL WASURERARETA KYOJIN KARYA KAZUO ISHIGURO (KAJIAN STRUKTURAL ROBERT STANTON) カズオ・イシグロの小説『忘れられた巨人』愛の形

Bintang Sakti Maharani, Bintang (2022) TIPE CINTA DALAM NOVEL WASURERARETA KYOJIN KARYA KAZUO ISHIGURO (KAJIAN STRUKTURAL ROBERT STANTON) カズオ・イシグロの小説『忘れられた巨人』愛の形. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
8. Abstrak - Bintang Sakti Maharani_13020217140005.pdf

Download (80kB)

Abstract

ABSTRAK

Maharani, Bintang Sakti. 2021. “Tipe Cinta Dalam Novel Wasurerareta Kyojin Karya Kazuo Ishiguro”. Skripsi. Program Studi S-1 Bahasa dan Kebudayaan Jepang, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro. Dosen Pembimbing Zaki Ainul Fadli, S.S., M.Hum.
Dalam alur cerita novel Wasurerareta Kyojin karya Kazuo Ishiguro, selama perjalanan berlangsung selain dari Axl dan Beatrice sebagai suami istri, banyak bentuk pengungkapan cinta yang ditunjukkan oleh tokoh di dalamnya. Maka penelitian ini bertujuan untuk menemukan, mendeskripsikan, dan mengungkapkan tipe percintaan yang diutarakan oleh para tokoh dalam novel Wasurerareta Kyojin. Untuk melakukan penelitian, maka peneliti menganalisis dengan teori Strukturalisme Robert Stanton yang mengkaji fakta-fakta cerita berupa alur, latar, serta karakter dan motivasi. Setelah itu menggunakan teori cinta Erich Fromm untuk mengklasifikasi tipe cinta yang diungkapkan oleh tokoh cerita.
Berdasarkan hasil analisis data dalam novel Wasurerareta Kyojin, ditemukan bahwa terdapat tiga tipe cinta yang dicerminkan oleh tokoh cerita. Tipe cinta tersebut adalah cinta erotis, cinta sesama, dan cinta Tuhan. Simpulan yang dapat diambil adalah bahwa banyak bentuk pengungkapan dari rasa cinta. Tidak hanya diungkapkan melalui suasana romantis saja, tetapi cinta merupakan sebuah emosi yang kompleks. Sekalipun musuh atau orang asing bisa mengekspresikan, menerima dan memberi cinta dalam caranya masing-masing.

Kata kunci: Tipe cinta, Struktural, Tokoh, Wasurerareta Kyojin, Novel

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Humanities
Divisions: Faculty of Humanities > Department of Japanese
Depositing User: Mr indra kusuma
Date Deposited: 29 Dec 2022 06:36
Last Modified: 29 Dec 2022 06:36
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/10717

Actions (login required)

View Item View Item