Search for collections on Undip Repository

PERBEDAAN PENURUNAN ANGKA KUMAN LANTAI PASCA PENGGUNAAN DISINFEKTAN BENZALKONIUM KLORIDA 50% DAN ASAM HIPOKLORIT DI RUANG OPERASI RSND SEMARANG

MARTUA, FARIO and Nugroho, Taufik Eko and WICAKSONO, SATRIO ADI (2022) PERBEDAAN PENURUNAN ANGKA KUMAN LANTAI PASCA PENGGUNAAN DISINFEKTAN BENZALKONIUM KLORIDA 50% DAN ASAM HIPOKLORIT DI RUANG OPERASI RSND SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text (COVER)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-COVER.pdf

Download (378kB)
[img] Text (BAB 1)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (287kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 2)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (419kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (291kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 5)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (138kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 6)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-BAB 6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (101kB) | Request a copy
[img] Text (DAPUS-LAMPIRAN)
FARIO YOHANES MARTUA-22010119130098- KTI-DAPUS-LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang: Angka kuman lantai di ruang operasi merupakan hal yang perlu diperhatikan karena dapat menjadi media utama penularan penyakit penyebab infeksi nosokomial. Kondisi sanitasi ruang operasi RSND Semarang sudah cukup baik, namun dari hasil penelitian terakhir tahun 2018 masih didapatkan jumlah angka kuman yang melebihi standar Menkes, yaitu sebesar 18 CFU/cm2. Untuk itu, perlu dilakukan evaluasi bahan disinfektan yang digunakan untuk membersihkan ruang operasi.

Tujuan: Menganalisis perbedaan selisih penurunan angka kuman lantai pasca pemberian disinfektan berbahan dasar Benzalkonium Klorida 50% dan HOCl.
Metode: Penelitian eksperimental dengan pre and post test group design. Sampel diambil dengan metode swab lantai pre dan post pemberian kelompok disinfektan di 4 ruang operasi yang berbeda dan masing-masing 4 titik di setiap ruangnya. Pertumbuhan koloni dinilai dari hasil kultur pada media Nutrient Agar selama 24 jam dan dihitung dalam satuan CFU/cm2. Analisa data menggunakan uji normalitas Saphiro Wilks dilanjutkan dengan uji Wilcoxon, Mann Whitney, dan Independent T test.

Hasil: Koloni kuman tumbuh di seluruh media agar dengan jumlah yang sangat bervariasi. Didapatkan perbedaan yang bermakna antara jumlah angka kuman lantai pre dan post pemberian kelompok disinfektan Benzalkonium Klorida 50% dan pada kelompok disinfektan HOCl. Ditemukan juga perbedaan yang bermakna antara selisih penurunan angka kuman lantai pasca pemberian disinfektan BKL dan HOCl.

Kesimpulan: HOCl dapat menjadi disinfektan alternatif pengganti Benzalkonium Klorida 50% dalam menurunkan jumlah angka kuman lantai secara signifikan.

Kata Kunci: disinfektan, HOCl, benzalkonium klorida 50%, angka kuman lantai, ruang operasi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: disinfektan, HOCl, benzalkonium klorida 50%, angka kuman lantai, ruang operasi
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Medicine
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 23 Dec 2022 03:57
Last Modified: 23 Dec 2022 03:57
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/10376

Actions (login required)

View Item View Item